![]() |
Ilustrasi. (Foto: Freepik) |
Duta Besar Indonesia untuk India Ina H Krisnamurthi mengungkapkan apresiasi dan dukungan penuh terhadap Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI, Taruna Ikrar atas komitmennya menghadirkan obat berkualitas, aman, dan terjangkau bagi masyarakat. Hal tersebut diungkapkan pada acara jamuan makan malam di Ruang Imam Bonjol, KBRI New Delhi, Kamis (24/4/2025).
Dalam sambutannya, Dubes Ina menegaskan bahwa KBRI siap mendukung berbagai langkah strategis BPOM RI, termasuk menjalin kerja sama yang lebih erat dengan pelaku industri farmasi, makanan, dan minuman di India. Taruna juga menyampaikan apresiasi atas dukungan penuh dari KBRI New Delhi pada BPOM RI.
"Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ibu Dubes dan seluruh jajaran KBRI New Delhi atas sambutan hangat dan dukungannya. Kehadiran dan komitmen KBRI menjadi semangat besar bagi kami untuk mewujudkan akses obat yang berkualitas dan terjangkau bagi rakyat Indonesia," kata Taruna dalam kunjungannya.
Pada kesempatan itu, Taruna juga membeberkan strategi pendekatan ABG (Academic, Business, Government) sebagai kerangka kerja kolaboratif untuk membangun sistem kesehatan nasional yang kuat dan inklusif.
Selama berkunjung di India, Taruna bakal bertemu dengan berbagai pelaku industri di India untuk menjalin kemitraan. Harapannya ini bisa menjadi kerja sama dalam hal riset, pengembangan teknologi, sampai peningkatan produksi obat.
Taruna menjelaskan inisiatif ini selaras dengan langkah pemerintah Indonesia untuk memperkuat ketahanan dan kemandirian sektor kesehatan, melalui kolaborasi internasional yang produktif dan berkesinambungan.
Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "KBRI India Dukung BPOM soal Akses Obat Murah di RI"