Ratu Elizabeth II, istimewa |
Sepak terjang Ratu Elizabeth II semasa hidup.
Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada usia 96 tahun.
Meninggalnya Ratu Monarki Konstitusional tersebut disebabkan oleh kondisi kesehatan yang terus menurun belakangan ini.
Kabar meninggalnya sang ratu telah dikonfirmasi langsung oleh kerajaan melalui website resmi The Royal Family.
"The Queen died peacefully at Balmoral this afternoon. The King and The Queen Consort will remain at Balmoral this evening and will return to London tomorrow," tulis pihak kerajaan melalui website royal.uk pada Kamis (8/9).
Untuk diketahui, Sang Ratu telah memerintah lebih lama dari raja mana pun dalam sejarah Inggris.
Semasa hidup Sang Ratu dikenal sebagai sosok yang menjalankan kewajiban dan pengabdiannya untuk melayani rakyatnya.
Dilansir dari laman resmi The Royal Family, Ratu Elizabeth II senantiasa melaksanakan program dengan keterlibatan penuh.
Mulai dari kunjungan ke lembaga sosial dan pendidikan, menjadi tuan rumah bagi kepala negara yang berkunjung, hingga memimpin peringatan dan perayaan.
Tercatat, ratu memiliki hubungan sebagai Pelindung Kerajaan atau Presiden dengan lebih dari 600 badan amal, asosiasi militer, badan profesional, dan organisasi layanan publik.
Ratu juga aktif mendorong program tahunan Investiture.
Melalui program tersebut, Ratu Elizabeth II biasanya akan mempersembahkan penghargaan kepada rakyatnya.
Terlepas dari sepak terjang tersebut, The Royal Family mengungkap bahwa dahulu saat masih belia, sang ratu tidak berharap mengambil tahta sebagai seorang Ratu.
Namun atas kehendak alam, pada akhirnya Ratu Elizabeth II berhasil menduduki tahta tertinggi di kerajaan selama lebih dari 70 tahun.
Artikel ini telah tayang di bytrendz.id dengan judul "Ratu Elizabeth II Meninggal Dunia, Inilah Sepak Terjang Perempuan Berpengaruh Tersebut Semasa Hidup"