Hagia Sophia

08 August 2024

Liverpool Inginkan Martin Zubimendi untuk Perkuat Lini Tengahnya

Martin Zubimendi. Foto: Getty Images/Sebastian Frej/MB Media

Liverpool mengincar Martin Zubimendi untuk memperkuat lini tengah pada musim depan. Namun klausul pelepasan gelandang Real Sociedad itu menjadi halangan bagi The Reds.

The Athletic menulis manajer Liverpool Arne Slot menilai Zubimendi sebagai sosok tepat untuk mengisi posisi nomor 6 di dalam timnya. Ia sejauh ini belum yakin dengan para pemain yang ada.

Wataru Endo kurang memuaskan bermain di posisi itu selama tur pramusim. Dominik Szoboszlai dan Ryan Gravenberch tampil lebih baik, namun Slot tetap merasa perlu mendatangkan pemain baru dari luar Inggris.

Dengan gaya main berbasis penguasaan bola, Slot butuh seorang pemain berteknik mumpuni selaku pengontrol bola di posisi gelandang bertahan alih-alih seorang 'pengangkut air'. Zubimendi memenuhi syarat tersebut.

Pemain 25 tahun itu mampu menerima bola dalam tekanan, baik dalam pengambilan keputusan saat membangun serangan dari belakang, serta punya kemampuan umpan jauh maupun dribel bola yang mumpuni. Tugas bertahan pun mampu ia lakukan.

Hanya saja, harga 60 juta Euro yang tertulis dalam klausul kontraknya menjadi tanda tanya. Jika ingin menebusnya tanpa basa-basi, Liverpool wajib membayar penuh angka segitu. Jika tidak, negosiasi yang panjang harus dilalui oleh The Reds.

Zubimendi masih terikat kontrak dengan Sociedad hingga 2027. Ia merupakan bagian dari skuad Spanyol yang memenangi Euro 2024. Sebagai deputi Rodri, ia mampu tampil baik di final, ketika gelandang Manchester City itu ditarik karena cedera.



























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Liverpool Incar Martin Zubimendi"