Hagia Sophia

16 November 2024

Kane Duduk di Bangku Cadangan Saat Timnas Inggris Menghadapi Yunani

Harry Kane dicadangkan saat Inggris bertemu Yunani (Action Images via Reuters/Paul Childs)

Harry Kane baru saja mengkritik rekan-rekannya yang berbarengan mundur dari Timnas Inggris karena cedera. Eh, Kane malah dicadangkan saat menghadapi Yunani.

Inggris harus kehilangan delapan pemain yang mundur dari skuad untuk UEFA Nations League bulan ini karena cedera. Bahkan Jarrad Brainthwaite yang awalnya dimasukkan sebagai pengganti juga ikut-ikutan cedera.

Beberapa pemain yang mundur adalah andalan tim seperti Trent Alexander-Arnold, Jack Grealish, Phil Foden, Bukayo Saka, dan Cole Palmer. Mundurnya para pemain itu ditenggarai atas permintaan klub.

Pasalnya Liga Inggris akan memasuki periode sibuk di akhir tahun sedari Desember hingga Januari, sehingga klub tidak ingin para pemain andalannya itu cedera. Keputusan ini kemudian dikritik Kane selaku kapten karena harusnya para pemain mengutamakan timnas ketimbang klub.

Pernyataan Kane ini membuat pro-kontra di kalangan fans dan juga media. Lee Carsley selaku pelatih interim tidak ambil pusing dengan pernyataan Kane itu.

Tapi, pemain 31 tahun itu malah dicadangkan saat Inggris menang 3-0 di kandang Yunani. Kane baru main di menit ke-66 menggantikan Ollie Watkins, tapi tidak mencetak gol sama sekali.

Menurut Carsley, keputusan mencadangkan Kane lebih ke taktik dan menjaga kondisi pemain, mengingat dia masih akan menghadapi jadwal padat sebelum libur musim dingin.

Kane dipastikan akan turun saat Inggris menjamu Republik Irlandia di Wembley akhir pekan ini.

"Dia gak masalah kok dicadangkan. Wajar sih kalau dia meminta terus bermain di setiap laga, pemain top seperti itu. Tapi saya rasa dia paham bahwa pemain lain juga perlu merasakan pengalaman seperti di laga malam ini," ujar Carsley di ESPN.

"Dia jadi contoh bagus untuk pemain lainnya. Saya berharap dia jadi starter hari Minggu dan bermain bagus."

"Ollie mencetak gol dengan sangat baik. Saya pikir penting bahwa jika kita ingin pemain ini bisa membantu kita menjuarai Piala Dunia, maka mereka harus memiliki pengalaman sebanyak mungkin. Bukannya meremehkan Harry. Dia akan bermain sebagai starter di pertandingan berikutnya."


























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Ketika Kane Dicadangkan Usai Kritik Rekan-rekannya"