Hagia Sophia

16 November 2024

Saran Dokter Bila Ingin Konsumsi Cokelat Dubai yang Manisnya Bikin Pusing

Ilustrasi. (Foto: detikcom/Riska Fitria)

Makanan manis cokelat Dubai pada saat ini tengah menjadi perhatian di media sosial. Banyak warganet yang penasaran dan ingin mencoba cokelat berisi kacang pistachio tersebut. Meskipun harganya terbilang tidak murah, hal tersebut tidak menyurutkan keinginan masyarakat untuk mendapatkannya.

Spesialis gizi klinik dr Putri Sakti, MGizi, SpGK, AIFO-K, CBCFF mengatakan bahwa mengonsumsi makanan manis seperti cokelat Dubai harus memperhatikan porsinya. Konsumsi makanan manis yang berlebih dalam beberapa kasus dapat memicu kepala pusing.

Hal ini menurut dr Putri disebabkan oleh lonjakan gula darah atau hiperglikemia yang terjadi pada tubuh ketika mengonsumsi makanan manis. Saat itu terjadi, produksi hormon insulin akan meningkat untuk mengatur kontrol gula darah.

"Otomatis kadar gula darah yang cepat naik tadi juga akan cepat turun juga nih dari efek kerja insulinnya, seperti roller coaster, gampang naik dan gampang turun," kata dr Putri ketika dihubungi oleh detikcom.

Kondisi tersebut akhirnya memengaruhi pasokan gula untuk otak, sehingga menjadi lebih sensitif atau mudah pusing setelah mengonsumsi makanan yang manis. Efek instan lain yang mungkin muncul ketika seseorang mengonsumsi makanan manis berlebihan adalah mual.

Untuk mengatasi hal tersebut, dr Putri mengatakan penting untuk mengonsumsi makanan dengan karbohidrat kompleks dan tinggi serat.

"Yang bisa kita lakukan untuk mengontrol kadar gula darah. Jika memang sudah terjadi ya, boleh dengan mengonsumsi karbo kompleks seperti buah atau salad, supaya seratnya ini bisa membantu mengontrol gula darahnya yang baik. Atau dengan olahraga kardio yang ringan," tandasnya.


























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Manisnya Cokelat Dubai Bikin Pusing, Begini Saran Dokter untuk Mengatasinya"