Hagia Sophia

24 August 2022

Menkes: Waspadai Varian Baru COVID-19

Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin, detikcom

Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin mewanti-wanti kemunculan varian baru COVID-19 di Indonesia. Imbauan ini muncul melihat negara di Eropa, Amerika, dan Jepang yang memiliki kasus konfirmasi yang sangat tinggi.

Menkes Budi mengungkapkan kasus di Eropa dan Amerika mencapai di atas 100 ribu, sedangkan Jepang lebih dari 200 ribu. Ia mengatakan kasus konfirmasi yang setinggi ini bisa menyebabkan terjadinya mutasi dan timbulnya varian Corona yang baru.

"Kasus konfirmasi harian setinggi ini pasti akan mengakibatkan terjadinya mutasi dan timbulnya varian baru," beber Menkes Budi dalam konferensi pers, Selasa (23/8/2022).

Maka dari itu, Menkes Budi mengimbau agar Indonesia harus bersiap-siap menghadapi kemungkinan ini. Sebab, kemunculan subvarian Corona baru sudah terlihat di Amerika dan Eropa.

"Itu membuat Indonesia harus siap-siap. Kita sudah melihat adanya subvarian baru di Amerika, subvarian baru di Eropa karena adanya mutasi, karena adanya kasus konfirmasi yang sangat tinggi," pungkasnya.


























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Siap-Siap! Menkes Singgung Bakal Ada Varian Baru COVID di RI"