Hagia Sophia

05 December 2022

Pertolongan Pertama Bila Sakit Gigi

Pertolongan pertama untuk sakit gigi (Foto: iStock)

Terlihat sepele, tetapi sakit gigi sangat mengganggu kehidupan sehari-hari. Meski menyerang fisik, sakit gigi bisa membuat mood buruk seharian.

Dikutip dari Mayo Clinic, sakit gigi disebabkan oleh bakteri yang berasal dari makanan dikonsumsi kemudian berkembang di dalam mulut. Bakteri ini membentuk plak lengket yang menempel di permukaan gigi. Jika dibiarkan, plak akan membentuk karang gigi (karies).

Asam yang diproduksi oleh bakteri dalam plak dapat memakan lapisan putih yang keras di bagian luar gigi (enamel) dan menciptakan rongga. Tanda pertama pembusukan gigi yakni merasa nyeri ketika makan makanan yang terlalu manis, panas, atau dingin. Tanda lain pembusukan gigi yaitu timbul bercak coklat atau putih pada gigi.

Selain disebabkan oleh plak, berikut adalah penyebab lain sakit gigi:
  • Penumpukan makanan dan kotoran di antara gigi, terutama jika gigi memiliki celah di antara keduanya
  • Peradangan atau infeksi pada akar gigi atau pada gusi
  • Trauma pada gigi, termasuk cedera atau kebiasaan menggertakan gigi (tooth grinding)
  • Gigi atau akar gigi yang patah secara tiba-tiba
  • Perpecahan pada gigi yang terjadi seiring waktu, biasanya karena faktor usia
  • Gigi yang mulai muncul (erupsi) melalui gusi, seperti tumbuh gigi atau gigi bungsu yang tidak memiliki cukup ruang untuk muncul atau berkembang secara normal (gigi bungsu impaksi)
  • Infeksi sinus yang dapat terasa seperti nyeri pada gigi
Pertolongan Pertama Sakit Gigi

Sebelum ke dokter gigi, pertolongan pertama pada sakit gigi bisa dimulai dari diri sendiri di antaranya:
  • Kumur-kumur dengan air hangat.
  • Gunakan benang gigi (dental floss) untuk membersihkan sisa makanan atau plak yang terjepit di sela-sela gigi.
  • Pertimbangkan untuk meminum obat pereda nyeri yang dijual bebas (OTC) untuk menghilangkan rasa sakit, namun jangan menggunakan aspirin atau obat penghilang rasa sakit lainnya langsung pada gusi karena dapat membakar jaringannya.
  • Jika sakit gigi disebabkan oleh trauma pada gigi, tempelkan kompres dingin pada bagian luar pipi.
Pergi ke Dokter Gigi

Jika terjadi gejala-gejala di bawah ini segera hubungi dokter gigi:
  • Nyeri lebih dari dua hari
  • Demam
  • Infeksi seperti bengkak, nyeri saat digigit, gusi merah atau berdarah, serta keluar cairan berbau busuk
  • Kesulitan bernapas atau menelan.






















Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Sakit Gigi Mengganggu? Begini Pertolongan Pertamanya"