Gol Salto Jude Bellingham (istimewa) |
Jude Bellingham menciptakan gol sensasional ke gawang Slovakia dalam kemenangan Inggris 2-1. Bellingham mengungkapkan, dirinya merasa seperti Cristiano Ronaldo.
Inggris mesti bermain selama 120 menit saat menghadapi Slovakia di babak 16 besar Euro 2024, akhir pekan lalu. The Three Lions tertinggal lebih dulu setelah kebobolan gol Ivan Schranz di babak pertama.
Keunggulan Slovakia bertahan sampai menit-menit akhir permainan. Bellingham memaksakan laga diteruskan ke babak perpanjangan waktu usai mencetak gol penyama.
Pesepakbola berusia 21 tahun ini menyambut sundulan Marc Guehi dengan tendangan salto dari tengah kotak penalti. Kiper Martin Dubravka mati langkah, bola sukses menembus gawang Slovakia.
Di babak 2x15 menit, Inggris melanjutkan momentumnya. Kapten Harry Kane menciptakan gol tambahan yang memastikan Tiga Singa melaju ke perempatfinal Piala Eropa 2024.
Usai mencetak gol salto, Jude Bellingham dibanding-bandingkan dengan Ronaldo, pendahulunya di Real Madrid. Seperti diketahui, Ronaldo pernah membuat gol serupa ke gawang Juventus di semifinal Liga Champions 2017/18. Pada momen itu Bellingham masih di tim junior Birmingham City.
"Gol itu sekadar insting lebih dari apapun," ungkap Bellingham kepada media FA. "Bolanya seperti jatuh di tempat yang sempurna, dan sedikit di belakangku."
"Ketika aku melayang aku berpikir, 'Aku berada enam kaki di atas tanah dan ini kan seperti Ronaldo!' Tapi aku sudah melihat golnya lagi dan aku masih menahan dengan satu tangan, jadi gol ini tidak terlalu akrobatik."
"Tapi itu kontak yang bagus. Sudah pasti salah satu momen terpenting dan paling diingat di dalam karierku sejauh ini," cetus gelandang top Real Madrid ini.
Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Bikin Gol Salto Lawan Slovakia, Bellingham Serasa Ronaldo"