Hagia Sophia

17 November 2022

Perut Wanita Ini Membesar Seperti Hamil, Ternyata Kanker

Foto: Tangkapan Layar TikTok @someew

Baru-baru ini viral curhatan video seorang wanita di media sosial TikTok, mengaku perutnya membesar seperti orang hamil. Namun setelah diperiksa ke dokter, buncitnya tersebut rupanya disebabkan oleh kanker ovarium. Bagaimana kejadiannya?

Pengguna TikTok dengan username @someeww dalam videonya menceritakan, awalnya pada 2020, ia mengalami nyeri di bagian panggul dan punggung. Kemudian seiring waktu, perutnya membesar dan keras, dibarengi dengan siklus haid tidak teratur. Setelah menjalani pemeriksaan dengan USG, barulah ketahuan bahwa dirinya mengidap tumor ovarium.

Wanita tersebut adalah Vadianda Bastian (22) atau yang akrab disapa 'Dinda'. Kepada detikcom, ia mengatakan bahwa mengacu pada penjelasan dokter, tumor yang diidapnya adalah tumor ganas. Ia pun harus menjalani operasi pengangkatan tumor. Ditemukan, tumor pada ovariumnya seberat 5,9 kilogram, bentuknya setara ukuran kepala orang dewasa.

Dinda mengisahkan, dirinya dianjurkan untuk melakukan kontrol secara rutin ke dokter setelah menjalani operasi pengangkatan tumor tersebut. Namun hal itu tak dipenuhinya. Ia pun terlambat mengetahui bahwa tumor yang sempat ada di tubuhnya rupanya merupakan tumor ganas. Ia baru mengetahui bahwa dirinya mengidap kanker ovarium pada Maret 2022.

"Operasi pertamaku itu September 2020 lalu, udah dinyatakan bersih dari tumor. Kan disaranin untuk rajin kontrol, tapi aku nggak rajin dan akhirnya telat tahu kalau tumornya tumbuh lagi," ujarnya, pada detikcom Selasa (16/11/2022).

Saat itu, ia segera menjalani operasi kedua dan dianjurkan untuk menjalani kemoterapi. Namun, Dinda menolak anjuran dokter dan memutuskan untuk menjalani pengobatan alternatif.

"Berobat alternatif di enam tempat dengan harapan sudah sembuh berkat berobat alternatif. Setelah 3 bulan melakukan pengobatan alternatif ternyata sudah tumbuh lagi sebesar lima cm. Akhirnya memutuskan untuk kemo. Setelah tiga kali kemo ternyata sel kankerku malah makin membesar," tutur Dinda.

Imbas kemoterapi, Dinda mengalami kerontokan rambut. Dinda mengaku sempat merasa down akibat lelah fisik dan mental. Ia juga tidak ingin bertemu siapapun. Lebih lagi saat itu, sel kanker dalam tubuhnya tak kunjung merespons obat-obat kemoterapi.

"Dokter bilang ke aku, demi keselamatan ya jalan satu-satunya harus operasi yang ketiga kali. Abis operasi aku harus kemo ulang dari awal," beber Dinda.

Dinda pun kemudian mengikuti anjuran dokter. Kabar baiknya, setelah menjalani operasi ketiga kali dan mengulang kemoterapi, kondisi Dinda kian membaik. Bahkan kini, Dinda sudah bisa kembali beraktivitas normal dan berkuliah.

"Dokter bilang semua wanita ada bakat penyakit seperti ini. Tapi kalau aku, pemicunya selain adanya kelainan hormon juga dipicu karena pola makan yang tidak sehat," ungkap Dinda.

"Saran dari aku jika merasakan gejala yang sama jangan takut untuk periksakan ke dokter dan pola makannya lebih dijaga. Hindari makanan yang tidak sehat seperti makanan instan, junk food, dan yang memakai penyedap," pungkasnya.





















Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Viral Curhat Wanita di Padang Alami Perut Membesar Bak Hamil, Ternyata Kanker"