Foto: Thinkstock |
Tangan luka terkena sayatan bisa terjadi di mana saja, baik sayatan pisau silet maupun pisau dapur. Ketika terkena sayatan, tentu ada langkah-langkah penanganan pertama yang harus diambil untuk mencegah luka sayatan terinfeksi dan bertambah parah.
Mengutip Verywell Health, hal pertama yang perlu dilakukan adalah menilai apakah luka sayat tersebut adalah keadaan gawat. Hal ini tergantung pada seberapa panjang dan seberapa dalam luka sayat tersebut, serta lokasi sayatannya. Dalam kasus ekstrem, jari bisa kehilangan fungsinya atau bahkan harus diamputasi.
Tetapi jangan panik, kebanyakan luka sayat bukanlah hal yang fatal. Begini langkah-langkah penanganan pertama untuk luka sayat.
Penanganan Pertama untuk Tangan Tersayat Pisau
Jika darah mengalir dari luka sayatan, ikuti langkah-langkah penanganan berikut.
1. Cuci Luka dengan Sabun dan Air
Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mencuci luka dengan sabun dan air untuk mencegah infeksi bakteri. Pastikan mencuci selagi darah masih mengalir. Jika luka dicuci setelah pendarahan berhenti, keropeng yang terbentuk bisa terkelupas sehingga luka akan terbuka kembali.
2. Biarkan Darah Mengalir Sebentar
Asalkan darah hanya menetes sedikit demi sedikit, biarkan darah mengalir keluar di bawah air mengalir. Hal ini membantu mengeluarkan bakteri yang mungkin mengakibatkan infeksi.
3. Hentikan Pendarahan
Selanjutnya, ambil kain bersih atau kain kasa, lalu tekan ke area luka hingga pendarahan berhenti. Meningkatkan elevasi jari juga membantu menghentikan pendarahan.
4. Gunakan Perban Berperekat
Setelah pendarahan berhenti, luka bisa dibungkus perban untuk mencegah infeksi. Selain itu, membalut luka juga bisa membantu jika detikers khawatir luka terasa perih jika terkena sesuatu.
Jika kulit di ujung-ujung luka sayatan bisa ditarik, itu berarti luka sayatan cukup dalam sehingga membutuhkan jahitan. Begitu pula jika darah yang mengalir cukup deras, segera hentikan pendarahan dan kunjung rumah sakit.
Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Penanganan Pertama untuk Tangan Luka Kena Sayatan Pisau"