Hasil Hoffenheim vs Bayern Munich. (Foto: REUTERS/Heiko Becker) |
Bayern Munich menutup laga Bundesliga musim ini dengan kekalahan. Die Roten tumbang 2-4 dari Hoffenheim meski sempat memimpin dua gol.
Spieltag penutup Liga Jerman 2023/2024 mempertemukan Hoffenheim vs Bayern Munich. Laga berlangsung di Rhein-Neckar Arena, Sabtu (18/5) malam WIB.
Bayern membuka skor tiga menit pertandingan berjalan. Mathys Tel menanduk masuk bola umpan silang Thomas Mueller dari sisi kanan. Die Roten unggul 1-0.
Tim tamu menambah keunggulan dua menit berselang. Kali ini giliran Alphonso Davies yang membobol gawang Hoffenheim usai menerima umpan terobosan Mathys Tel. Bayern menjauh 2-0.
Hoffenheim memperkecil ketertinggalan pada menit kedelapan. Maximilian Beier yang mencatatkan namanya di papan skor.
Gol Hoffenheim berawal dari kesalahan Manuel Neuer dalam mengoper bola pendek. Bola bisa direbut Ihlas Bebou yang kemudian mengirimnya ke Andrej Kramaric, sebelum memberikan bola ke Beier yang menendang bola masuk ke gawang.
Hoffenheim gagal mengejar ketertinggalan hingga turun minum. Babak pertama berakhir dengan keunggulan Bayern Munich 2-1.
Tim tuan rumah tampil menyerang memasuki babak kedua. Gol penyeimbang akhirnya didapat pada menit ke-68.
Andrej Kramaric mencetak gol tap-in di depan gawang Bayern selepas menyambar umpan tarik Ihlas Bebou dari sisi kiri. Skor sama kuat 2-2.
Hoffenheim berbalik unggul 3-2 pada menit ke-85. Kramaric mencetak gol keduanya ke gawang Bayern dengan bola tembakan di dekat garis kotak penalti.
HAT-TRICK! Kramaric menggenapkan gol ketiganya dua menit berselang. Penggawa Hoffenheim ini mengontrol bola di kotak penalti sebelum melepaskan bola sepakan kaki kiri mendatar yang melewati Neuer. Skor 4-2 untuk Hoffenheim jadi hasil akhir pertandingan.
Hasil ini memastikan periode buruk Bayern Munich sepanjang musim 2023/2024. Pasukan Thomas Tuchel menutup musim tanpa gelar dan finis di urutan ketiga klasemen Liga Jerman dengan 72 poin, tertinggal 18 poin dari sang juara Bayer Leverkusen.
Susunan Pemain
Hoffenheim: Oliver Baumann; Ozan Kabak, Florian Grillitsch, Kevin Akpoguma; Pavel Kderabek, Grischa Promel, Anton Stach, Marius Bulter; Andrej Kramaric, Maximilian Beier; Ihlas Bebou.
Bayern Munich: Manuel Neuer; Matthijs de Ligt, Eric Dier, Dayot Upamecano; Alphonso Davies, Alkesandar Pavlovic, Konrad Laimer, Joshua Kimmich; Leon Goretzka, Thomas Mueller; Mathys Tel.
Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Hoffenheim Vs Bayern: Die Roten Tutup Musim dengan Kekalahan"