Hagia Sophia

09 August 2024

Hitam Itu Warna atau Bukan?

Perdebatan soal hitam warna atau bukan merupakan salah satu yang tiada ujungnya. Kalau menurut kamu, hitam warna atau bukan? Foto: Getty Images/iStockphoto/scanrail

Perdebatan soal hitam warna atau bukan merupakan salah satu yang tiada ujungnya. Banyak yang yakin bahwa hitam adalah warna, tapi tak sedikit yang berpendapat bahwa hitam bukanlah warna menurut fisika.

Jadi, apakah hitam adalah warna atau justru bukan? Jawabannya tergantung kepada siapa kamu bertanya.

Melansir Tour Box Tech, warna adalah persepsi visual yang diciptakan di dalam otak ketika cahaya dari panjang gelombang berbeda masuk melalui mata. Cahaya adalah bentuk dari radiasi elektromagnetik yang merambat dalam gelombang dan dapat dilihat dalam berbagai warna, tergantung dari panjang gelombangnya.

Mata kita memiliki sel khusus yang disebut kerucut yang peka terhadap berbagai jenis cahaya yakni merah, hijau, dan biru. Saat kita melihat suatu benda, benda tersebut memantulkan atau menyerap panjang gelombang cahaya tertentu, yang kemudian dianggap oleh kerucut kita sebagai warna berbeda.

Berbagai cabang ilmu membahas soal warna termasuk fisika, seni, hingga psikologi. Dalam fisika, warna didefinisikan sebagai sifat cahaya yang ditentukan oleh panjang gelombangnya. Dalam seni, warna diartikan sebagai properti visual yang diciptakan oleh pantulan atau penyerapan cahaya. Sementara dalam psikologi, warna didefinisikan sebagai persepsi yang tercipta di otak ketika cahaya dengan panjang gelombang berbeda memasuki mata. Definisi yang berbeda ini menunjukkan bagaimana warna dapat dipelajari dan dipahami dari berbagai perspektif.

Salah satu argumen paling kuat mengapa hitam tidak termasuk dalam kategori warna dikarenakan hitam tidak memiliki panjang gelombang spesifik seperti warna-warna lainnya. Malahan, hitam tercipta dari serapan cahaya semua warna dan tidak ada cahaya yang terpantulkan kembali sehingga muncullah warna hitam.

Hitam dapat dikatakan merupakan hasil dari serapan semua warna. Ini dikenal dengan nama 'subtractive color mixing' yang biasa digunakan untuk printing dan melukis. Ketika semua warna digabungkan dalam jumlah yang sama, itu akan menghasilkan warna hitam.

Sementara itu, ada pendapat lain bahwa hitam adalah warna. Argumennya ialah hitam dapat diciptakan melalui penyerapan semua warna, bukan tanpa adanya warna.

Dalam seni dan desain, warna hitam sering digunakan untuk menciptakan kontras, kedalaman, dan emosi. Ini dapat digunakan untuk mempertegas elemen misterius atau bahkan jiwa pemberontakan seorang seniman.


























Artikel ini telah tayang di inet.detik.com dengan judul "Debat Legendaris: Hitam Warna atau Bukan?"