Foto: Getty Images/Valerio Pennicino |
Piala Super Eropa 2024 mempertemukan Real Madrid dengan Atalanta. Gian Piero Gasperini menegaskan La Dea akan menjalani laga bersejarah melawan El Real.
Kesuksesan besar didapat Atalanta musim lalu. Mereka menjadi juara Liga Europa, mendapat tiket ke Piala Super Eropa tahun ini.
Atalanta akan menantang Madrid di Stadion Warsawa untuk memperebutkan trofi Piala Super Eropa. Pertandingan itu akan berlangsung di Stadion Warsawa, Kamis (15/8/2024) dini hari WIB.
Bagi Atalanta, ini merupakan pengalaman pertama merasakan bertanding di Piala Super Eropa. Oleh karena itu, wajar kalau pelatihnya, Gasperini menyebutnya sebagai momen yang bersejarah.
"Itu akan menjadi momen luar biasa untuk Atalanta, untuk Bergamo, untuk sejarah dari tempat ini. Kami bertanding melawan tim paling sukses di dunia, melawa tim yang paling banyak menang di dunia," kata Gasperini di situs UEFA.
"Untuk memainkan final seperti ini, untuk piala ini melawan klub yang penting, tak terpikirkan hingga baru-baru ini. Ada rasa bangga. Juga, perasaan untuk ada di sana, ingin pergi ke sana, dan menunjukkan performa luar biasa dan mampu bersaing dengan klub yang secara sejaran tim yang lebih kuat."
"Ini merupakan momen yang sangat menginspirasi untuk seluruh Bergamo, semua fans. Tak ada keraguan ini merupakan titik tertinggi, mungkin ada di puncak dari sejarah Atalanta," kata Gasperini menambahkan.
Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Madrid Vs Atalanta, Gasperini: Lawan El Real Akan Bersejarah"