Hagia Sophia

16 October 2022

Selain Urine Berdarah, Ini Tanda Kanker Ginjal Lainnya

Foto: Getty Images/iStockphoto/mi-viri

Gejala kanker ginjal di tahap awal sangat jarang dirasakan oleh pengidapnya. Kendati begitu, masyarakat perlu mewaspadai kemungkinan tanda-tanda kanker ginjal sebagai langkah pencegahan lebih dini.

Kanker ginjal umumnya dimulai dari sel-sel ginjal yang tumbuh secara abnormal dan membentuk jaringan baru di luar tubuh. Pertumbuhan yang tidak diinginkan ini lambat laun akan menjadi tumor ganas pemicu kanker.

Berdasarkan data Globocan 2020, kasus baru kanker ginjal di dunia menyentuh 431.288 orang dengan angka kematian sebanyak 179.368 orang. Sementara di Indonesia, dari ratusan juta penduduk setidaknya ditemukan 2.394 kasus baru kanker ginjal.

Walaupun ahli medis belum mengetahui secara rinci penyebab kanker ginjal, namun gaya hidup yang tidak sehat, seperti merokok, diduga menjadi penyebab terbanyak tumbuhnya sel kanker pada ginjal. Selain itu, obesitas, hipertensi, dan pengonsumsian obat-obatan tertentu juga meningkatkan risiko penyakit berbahaya ini.

Tanda-tanda Kanker Ginjal

Dikutip dari Healthline, berikut adalah tanda-tanda kanker ginjal yang harus diwaspadai:

1. Urine Berdarah

Urine berdarah atau hematuria adalah tanda yang umum terjadi pada kanker ginjal. Meski begitu, gejala yang tau ini juga bisa mengindikasikan beberapa kondisi lainnya, seperti Infeksi Kandung Kemih (ISK), batu ginjal, dan kista.

Urine seperti ini umumnya muncul dengan berwarna merah jambu, kuning kecokelatan, dan merah tergantung kadar darah. Sebab, darah yang 'bocor' ke dalam urine jumlahnya tidak konsisten tiap waktu.

2. Sakit Punggung

Sakit punggung biasanya dialami kelompok lansia di atas 40 tahun dengan diagnosis cedera tulang atau nyeri otot. Namun, tanda ini bisa jadi gejala kanker ginjal dengan lokasi sakit yang berbeda-beda pada setiap orangnya.

Pada banyak kasus, sakit punggung karena kanker ginjal terjadi di area belakang tulang rusuk dan satu sisi panggul. Tak jarang pengidapnya lebih merasakan ada tekanan daripada nyeri yang tajam.

3. Benjolan di Area Perut

Kanker ginjal bisa memicu pertumbuhan daging tumbuh (tumor) di bawah kulit sehingga terasa menonjol bila diraba. Selain perut, bagian punggung dan sisi sampingnya merupakan lokasi lain yang memungkinkan jaringan ini tumbuh. Segeralah pergi ke layanan medis terdekat untuk melakukan tes diagnostik supaya tahu penyebab pastinya.

4. Kelelahan

Rasa lelah tanpa sebab yang jelas merupakan tanda umum dari suatu penyakit. Hal tersebut dikarenakan sistem imun tengah berusaha keras untuk melawan serangan bakteri atau virus yang ada di dalam tubuh.

Akan tetapi, kelelahan akibat kanker berbeda dari sekadar lelah karena kurang tidur. Ia berlangsung secara terus-menerus dan mengganggu aktivitas sehari-hari.

5. Anemia

Ginjal yang normal bertugas memproduksi sel darah merah, tetapi bila ia terkontaminasi oleh sel kanker tugasnya tidak akan berjalan dengan sempurna. Akibatnya, tubuh kekurangan darah sehingga menyebabkan anemia.

Anemia juga memberikan efek buruk bagi pengidapnya, antara lain:
  • Sesak napas.
  • Pusing.
  • Kulit lebih pucat dari biasanya.
6. Penurunan Nafsu Makan

Kehilangan selera makan tanpa diet memungkinkan tanda seseorang mengidap kanker ginjal. Kondisi ini terjadi karena tumor ganas menyebar dan memengaruhi sistem pencernaan atau hormon dalam tubuh. Oleh karenanya, pengidap gejala ini tidak memiliki minat untuk menyantap makanan sampai-sampai mengalami penurunan berat badan.

7. Demam

Kondisi suhu tubuh yang kian hari kian meningkat dan terus berulang adalah masalah kesehatan yang patut dicurigai sebagai pertanda kanker ginjal.

8. Bengkak di Kaki

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, ginjal berfungsi mengeluarkan cairan berlebih di tubuh. Namun, kanker ginjal menyebabkan penurunan kinerja tersebut sehingga terbentuklah edema (pembengkakan) karena penumpukan cairan. Hal ini bisa terjadi di pergelangan kaki, tungkai, dan tangan.

Tanda-tanda kanker ginjal bukanlah hal normal sehingga bisa diabaikan begitu saja. Apabila tidak diobati, penyakit ini bisa memicu komplikasi serius dan nyawa adalah taruhannya. Selain kontrol ke dokter, lakukan gaya hidup sehat dengan mengonsumsi makanan bergizi dan menghindari rokok ataupun alkohol.





















Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Tanda-tanda Kanker Ginjal yang Kerap Tak Disadari Selain Urine Berdarah"