Hagia Sophia

07 December 2022

Zona Merah COVID-19 Terbaru di DKI

Foto: Rengga Sencaya

Zona merah COVID-19 DKI Jakarta menurun dari sebelumnya 17 wilayah, kini tersisa tujuh kelurahan. Laporan penurunan jumlah zona merah COVID-19 dilaporkan seiring dengan melandainya tren kasus COVID-19 harian DKI Jakarta.

Sempat menyentuh 2 hingga 3 ribu kasus, kini laporan kasus harian COVID-19 DKI berada di angka seribu kasus. Misalnya per Selasa (6/12/2022), 'hanya' ada penambahan 1.248 kasus.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin sebelumnya meyakini puncak kasus Omicron XBB dan BQ.1 sudah terlewati. Hal ini merujuk pada dominasi kedua subvarian tersebut sudah nyaris 100 persen dari total kasus yang dilaporkan.

"Kalau yang pengamatan kita (Kemenkes) sekarang (sudah sampai) puncaknya (COVID-19)," tutur Budi ditemui tim detikcom di Gedung Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Kemanusiaan dan Kebudayaan (Kemenko PMK), Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (06/12/2022).

Sementara zona rawan COVID-19 di Jakarta Pusat berjumlah 622 RT, Jakarta Timur 1.044 RT, Jakarta Barat 1.267 RT, Jakarta Selatan 1.081 RT, Jakarta Utara 629 RT. Berikut daftar lengkap 7 wilayah masuk zona merah COVID-19 di DKI Jakarta berdasarkan catatan 5-11 Desember 2022.

Jakarta Barat
  • KEL. CENGKARENG TIMUR, RT 007, RW 014
  • KEL. KEMBANGAN UTARA, RT 013, RW 009
Jakarta Utara
  • KEL. KAPUK MUARA, RT 007, RW 002
  • KEL. KAPUK MUARA, RT 008, RW 002
  • KEL. PADEMANGAN TIMUR, RT 009, RW 011
  • KEL. PEJAGALAN, RT 016, RW 001
Jakarta Selatan
  • KEL. PONDOK PINANG, RT 003, RW 015





















Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Titik Zona Merah COVID-19 DKI Terbaru, Tersebar di Sini"