Hagia Sophia

23 April 2023

Apakah Kepala Pusing dan Leher Kenceng Merupakan Tanda Kolesterol Naik?

Foto: Getty Images/iStockphoto/Kanawa_Studio

Momen berkumpul dengan keluarga saat perayaan Lebaran tak jarang dibarengi hidangan bersantan seperti opor ayam, rendang, dan gulai. Beberapa orang meyakini, sakit kepala dan sensasi kencang di leher yang timbul setelah makan dipicu oleh kadar kolesterol yang melonjak. Benarkah demikian?

Ahli gizi masyarakat, dr Tan Shot Yen, meluruskan sebenarnya naik kadar kolesterol tak bakal memicu gejala pada fisik, seperti yang diyakini banyak orang berupa kepala nyut-nyutan atau bahu-leher pegal. Alih-alih imbas kolesterol, gejala tersebut justru bisa dipicu oleh sejumlah kondisi lain, misalnya tekanan darah tinggi (hipertensi).

"Kolesterol tinggi itu nggak mungkin ada gejala secara fisik. Jadi kalau ada orang mengatakan kepalanya, lehernya kenceng segala macam, cek tensinya. Jangan-jangan tensinya yang naik," ungkap dr Tan pada detikcom lewat program e-Life beberapa waktu lalu.

"Jadi hipertensi barangkali bisa membuat gejala buat beberapa orang. Tapi bukan berarti orang yang tidak bergejala artinya tidak punya hipertensi. Jadi hipertensi memang lebih spesifik gejalanya. Tengkuknya kenceng, kepalanya cekot-cekot, bahkan ada yang penglihatannya sedikit berkunang-kunang," imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut juga dr Tan menjelaskan, sebenarnya santan mengandung nol kolesterol. Pasalnya, santan hanya dihasilkan secara alami oleh tubuh manusia atau daging hewani. Sementara santan terbuat dari kelapa, yakni bahan nabati dan tidak mengandung kolesterol sama sekali.

Namun demikian, dr Tan tetap mengingatkan agar makanan bersantan tidak dikonsumsi berlebihan. Meski faktanya santan tidak tinggi kolesterol, kadar asupan lemak jenuh juga perlu diperhatikan.

"Jadi kita harus meluruskan bahwa kenapa kita tidak menggunakan santan berlebihan, terlalu sering, terlalu banyak, bukan karena santannya punya kolesterol. Tetapi karena santannya itu dalam lemak jenuh yang kemungkinan bisa membuat Anda meningkatkan kolesterolnya," pungkasnya.





























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Kepala Pusing-Leher Kencang Habis Kalap Makan Opor, Tanda Kolesterol Naik?"