Ilustrasi. (Foto: Getty Images/Cecilie_Arcurs) |
Berbicara tentang negara yang penduduknya paling panjang umur, mungkin banyak detikers yang akan langsung teringat dengan Jepang. Negara berjulukan Negeri Bunga Sakura ini memang dikenal sebagai negara dengan angka harapan hidup tertinggi di dunia. Bahkan, hidup hingga usia 100 tahun adalah hal yang biasa bagi masyarakat Jepang.
Angka harapan hidup adalah perkiraan berapa lama rata-rata seorang manusia dapat diharapkan untuk hidup, jika angka kematian saat ini tidak berubah. Menurut data dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada 2019, rata-rata angka harapan hidup di dunia adalah 73,3 tahun.
Bagaimana dengan Jepang? Sesuai dugaan banyak orang, Jepang menjadi salah satu negara dengan angka harapan hidup tertinggi. Bahkan, data WHO menunjukkan Jepang menjadi negara dengan angka harapan hidup paling tinggi di dunia, yaitu 84,3 tahun.
Jepang bukanlah satu-satunya negara Asia yang masuk ke dalam 10 besar negara dengan angka harapan hidup tertinggi di dunia. Negara tetangga Indonesia, Singapura, menduduki posisi keempat dengan angka harapan hidup 83,2 tahun.
Lantas, apakah Indonesia juga termasuk? Sayangnya, Indonesia berada di posisi ke-115 dengan angka harapan hidup 71,3 tahun. Angka ini lebih rendah dibanding rata-rata angka harapan hidup di dunia, yaitu 73,3 tahun.
Penasaran negara mana saja yang menempati posisi 10 besar dalam daftar negara angka harapan hidup tertinggi? Berikut daftar yang dirangkum dalam laporan Life Expectancy at Birth (years) WHO:
- Jepang (angka harapan hidup: 84,3 tahun)
- Swiss (angka harapan hidup: 83,4 tahun)
- Korea Selatan (angka harapan hidup: 83,3 tahun)
- Singapura (angka harapan hidup: 83,2 tahun)
- Spanyol (angka harapan hidup: 83,2 tahun)
- Siprus (angka harapan hidup: 83,1 tahun)
- Australia (angka harapan hidup: 83 tahun)
- Italia (angka harapan hidup: 83 tahun)
- Israel (angka harapan hidup: 82,6 tahun)
- Norwegia (angka harapan hidup: 82,6 tahun)
Negara dengan Angka Harapan Hidup Terendah
Selain negara dengan angka harapan hidup tertinggi, laporan Life Expectancy at Birth (years) WHO juga merangkum negara dengan angka harapan hidup terendah. Sebagian besar negara tersebut berasal dari benua Afrika.
Berikut 10 negara dengan angka harapan hidup paling rendah di dunia:
- Lesotho (angka harapan hidup: 50,7 tahun)
- Afrika Tengah (angka harapan hidup: 53,1 tahun)
- Somalia (angka harapan hidup: 56,5 tahun)
- Eswatini (angka harapan hidup: 57,7 tahun)
- Mozambique (angka harapan hidup: 58,1 tahun)
- Kiribati (angka harapan hidup: 59,4 tahun)
- Chad (angka harapan hidup: 59,6 tahun)
- Guinea-Bissau (angka harapan hidup: 60,2 tahun)
- Zimbabwe (angka harapan hidup: 60,7 tahun)
- Sierra Leone (angka harapan hidup: 60,8 tahun)
Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "10 Negara dengan Penduduk Paling Panjang Umur, Indonesia di Urutan Berapa?"