Foto ilustrasi: Shutterstock |
Makanan dan minuman yang kita konsumsi sehari-hari sangat berpengaruh terhadap kadar gula darah. Misalnya, mengonsumsi makanan yang mengandung gula dan karbohidrat sederhana dapat menyebabkan gula darah naik secara signifikan.
Di sisi lain, ada juga makanan yang dapat membantu menurunkan gula darah. Biasanya, makanan penurun gula darah ini mengandung nutrisi-nutrisi penting, seperti serat, protein, karbohidrat kompleks, dan lain sebagainya.
Mengonsumsi makanan-makanan tersebut tidak hanya dapat menurunkan kadar gula darah, tapi juga menjaganya tetap stabil sehingga terhindar dari komplikasi akibat gula darah tinggi.
Lantas, apa saja makanan yang bisa membantu gula darah cepat turun? Dikutip dari Healthline, berikut pembahasannya.
1. Brokoli
Brokoli mengandung senyawa bernama sulforaphane yang memiliki efek antidiabetes. Sulforaphane bekerja dengan cara meningkatkan sensitivitas tubuh terhadap insulin, sehingga membuat hormon tersebut dapat memproses gula dengan lebih baik.
Selain itu, sulforaphane juga membantu menurunkan kadar gula darah dan penanda stres oksidatif.
2. Labu
Labu dan bijinya juga termasuk makanan yang dapat menurunkan gula darah. Buah labu mengandung karbohidrat bernama polisakarida yang terbukti dapat menurunkan dan meregulasi kadar gula darah.
Sementara, biji labu mengandung lemak sehat dan protein yang turut berkontribusi dalam menjaga kestabilan gula darah.
3. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan mengandung protein, serat, dan karbohidrat kompleks yang dapat membantu menjaga kestabilan gula darah. Beberapa jenis kacang-kacangan, seperti kacang polong dan kacang tanah, juga dapat menurunkan kadar gula darah puasa dan mencegah lonjakan gula darah setelah makan.
4. Chia seed
Sejumlah riset menunjukkan biji chia dapat menurunkan kadar gula darah serta meningkatkan sensitivitas insulin. Hal ini berkontribusi dalam mengurangi risiko penyakit kronis, termasuk diabetes.
5. Buah beri
Buah beri, seperti stroberi, blackberry, dan blueberry, mengandung serat, vitamin, serta antioksidan yang berperan dalam menjaga kestabilan gula darah.
Buah beri juga membantu meningkatkan sensitivitas insulin dan mengeluarkan kelebihan glukosa dalam darah.
6. Makanan laut
Makanan laut, seperti ikan dan kerang, mengandung protein, mineral, lemak sehat, serta antioksidan tinggi yang dapat berkontribusi terhadap penurunan gula darah. Kandungan protein pada makanan laut juga dapat memperlambat pencernaan makanan, sehingga membuat tubuh merasa kenyang lebih lama. Alhasil, nafsu makan menjadi lebih terkendali dan mengurangi kecenderungan overeating saat makan.
7. Telur
Telur adalah salah satu makanan penurun gula darah yang mudah didapat. Telur mengandung protein tinggi yang dapat memperlambat proses penyerapan gula makanan di sistem pencernaan.
Selain itu, telur juga mengandung vitamin, lemak sehat, mineral, dan antioksidan yang turut membantu menjaga gula darah tetap stabil.
Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "9 Rekomendasi Makanan untuk Menurunkan Gula Darah, Cocok Buat Pengidap Diabetes"