Hagia Sophia

28 December 2022

Antara BRIN dan BMKG, Mana yang Lebih Akurat?

BRIN vs BMKG, Netizen Ramai-ramai Pantau Cuaca Hari Ini (Foto: Rengga Sancaya/detikcom)

Netizen hari ini ramai-ramai memantau cuaca. Sebabnya, ada dua prediksi berbeda berkaitan dengan prakiraan cuaca tanggal 28 Desember 2022 yang disampaikan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

Peneliti BRIN mengatakan ada potensi hujan badai pada 28 Desember 2022. Sementara BMKG mengatakan yang akan terjadi hanya hujan lebat.

Sontak hal ini memancing keriuhan reaksi netizen Indonesia di jagat maya. Bukan netizen Indonesia namanya kalau tidak ramai berkomentar tentang isu apapun, tak terkecuali terkait prakiraan cuaca BRIN dan BMKG. Bahkan di deretan trending topic Twitter Indonesia, BRIN, #CuacaEkstrem, dan BMKG bertengger sejak kemarin. Bahkan hari ini, Rabu (28/12/2022) ada trending topic BRIN vs BMKG.






Sebelumnya diberitakan, peneliti klimatologi BRIN Erma Yulihastin memaparkan potensi hujan ekstrem hingga badai dahsyat terjadi pada 28 Desember 2022 di wilayah Jabodetabek.
Sementara itu, BMKG memiliki prediksi berbeda. Kepala BMKG Dwikorita Karnawati mengatakan BMKG memprediksi wilayah Jabodetabek memang akan terjadi hujan ekstrem namun bukan badai. Hujan esktrem juga diperkirakan terjadi pada 30 Desember 2022 mendatang.

Untuk diketahui, BRIN mendasarkan analisanya dari SADEWA BRIN. SADEWA adalah singkatan dari Satellite-based Disaster Early Warning System.

Dikutip dari situs LAPAN BRIN, SADEWA BRIN adalah produk litbang LAPAN BRIN. Ini adalah sistem informasi peringatan dini bencana terkait atmosfer ekstrem yang dikembangkan berbasis teknologi satelit dan juga dilengkapi sensor-sensor terestrial.























Artikel ini telah tayang di inet.detik.com dengan judul "BRIN Vs BMKG, Netizen Ramai-ramai Pantau Cuaca Hari Ini"