Hagia Sophia

03 April 2023

Hasil Tes DNA Bikin Syok Pasutri yang Sudah Nikah 10 Tahun Ini, Ternyata Mereka Sepupuan

Pasangan pasutri di Amerika Serikat ini kaget ternyata memiliki hubungan genetik, mereka adalah sepupu jauh. (Foto: Getty Images/iStockphoto/ktsimage)

Pasangan suami istri di Amerika Serikat bernama Celina Quinones (30) dan suaminya, Joseph, syok setelah tahu keduanya memiliki hubungan genetik, mereka adalah sepupu jauh.

Adapun hal tersebut diketahui saat mereka iseng melakukan tes DNA di usia pernikahan mereka yang ke 10 tahun, tujuannya untuk menguak silsilah keluarga mereka. Tes tersebut diserahkan ke situs web silsilah MyHeritage.com.

Hasilnya, Celina dan Joseph memiliki 62 centimorgans (cM), ukuran hubungan genetik. Mereka berdua memiliki nenek moyang yang sama dari 8 generasi yang lalu dan sama-sama memiliki nama belakang 'Herrera'.

Menurut Celina Quinones, hal ini bisa saja disebabkan karena adanya komunitas erat di Colorado, Amerika Serikat, yang hidup bersama. Beberapa orang bisa jatuh cinta dan menikah bahkan tanpa mengetahui orang lain itu berhubungan dengan mereka.

"Aku seperti, 'Sayang, kita berhubungan. Seperti, apakah kita seharusnya bersama?' Ini aneh.' Itu benar-benar membuatku takut," kata Celina.

Untungnya, karena jarak 8 generasi yang jauh, pernikahan Celina Quinones dan Joseph tidak dianggap incest atau ilegal. Celina Quinones juga menegaskan ketiga anaknya benar-benar sehat dan lahir normal.

"Saya mencintai sepupu saya," katanya, "dan saya tidak akan [memiliki] cara lain jika saya menikah secara tidak sengaja," imbuh Celina.

Celina Quinones mengaku ketika pertama kali mengetahui hal ini, dia dan Joseph sama-sama bingung, terkejut, bahkan khawatir.

Namun kini, pasangan itu telah menerima kenyataan tersebut dan tidak merasa hal tersebut menghambat kehidupan pernikahan mereka. Bahkan usia pernikahan mereka kini sudah menempuh 17 tahun.



































Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Awal Mula Pasutri Syok Hasil Tes DNA, Baru Tahu Sepupuan usai 10 Tahun Nikah"