Hagia Sophia

01 December 2022

Hailey Bieber Mengakui Mengidap Kista Ovarium Berukuran Besar

Foto: Dimitrios Kambouris/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/Getty Images via AFP

Kabar kurang mengenakkan datang dari istri Justin Bieber, Hailey Bieber. Melalui akun Instagramnya, Hailey mengaku mengidap kista ovarium berukuran besar.

"Saya memiliki kista di indung telur saya seukuran apel," tulis Bieber membagikan foto perutnya yang buncit di Instagram Stories, dikutip dari CNN.

"Saya tidak mengidap endometriosis atau PCOS [sindrom ovarium polikistik] tetapi saya pernah terkena kista ovarium beberapa kali dan itu tidak pernah menyenangkan," ucapnya lagi.

Meski dirinya tak memberikan informasi lebih lanjut, Hailey menceritakan beberapa gejala yang ia rasakan, seperti mual, kembung, kram, dan emosional.

Dikutip dari Mayo Clinic, kista ovarium merupakan kantung berisi cairan akibat adanya masalah pada folikel di ovarium. Kista ovarium biasanya muncul saat masa subur atau saat mengalami menstruasi. Umumnya, kista ovarium tidak berbahaya dan dapat hilang dengan sendirinya tanpa dilakukan tindakan medis.

Meski demikian, kista ovarium bisa berbahaya jika kantung berisi cairan pecah atau memiliki ukuran yang besar sehingga mengganggu suplai darah ke ovarium. Juga, kista yang sudah parah dan tidak diobati sejak dini bisa menimbulkan penyakit serius lainnya, seperti kanker.

Penyebab Kista Ovarium

Adapun sebagian besar kista ovarium terbentuk akibat siklus menstruasi. Kondisi tersebut tergolong normal dan jarang menjadi parah. Selain itu, beberapa kondisi seperti berikut ini juga bisa menyebabkan kista ovarium, di antaranya:

Reproduksi sel yang tidak normal. Reproduksi sel atipikal dapat menyebabkan kista seperti dermoid dan kistadenoma terbentuk.

Endometriosis. Kista ini sering terbentuk di ovarium pada stadium lanjut endometriosis.

Penyakit radang panggul (PID). Infeksi panggul yang parah dapat menyebar ke ovarium, menyebabkan kista.






















Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Hailey Bieber Didiagnosis Idap Kista Ovarium, Inikah Penyebabnya?"