Hagia Sophia

20 February 2023

Ashanty Dirawat di RS Karena Sinusitis Akut, Apakah Itu?

Ashanty terkena sinusitis akut. (Foto: Noel/detikcom)

Penyanyi Ashanty kembali dilarikan ke rumah sakit akibat kondisi tubuh 'ngedrop' pasca terkena sinusitis akut.

"Bunda sempat dibawa ke rumah sakit lagi, sempat dicek," kata Azriel Hermansyah di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/2/2023), dikutip dari InsertLive.

Menurut Azriel, ini kali ketiga Ashanty dirawat di RS. Ashanty disebut bakal menjalani operasi untuk menyedot cairan yang menutup rongga pernapasan karena sinusitis akut.

"Setelah ini operasi mungkin ya. Kan memang harus diambil tindakan, kalau nggak diambil tindakan, waktunya bisa lama," terangnya lagi.

Apa Itu Sinusitis Akut?

Dikutip dari Mayo Clinic, sinusitis akut memicu ruang di dalam hidung (sinus) meradang dan bengkak. Tentu mengganggu dan menyebabkan lendir menumpuk.

Mereka yang mengalami sinusitis akut umumnya kesulitan bernapas melalui hidung. Area mata dan wajah juga mendadak terasa bengkak dan dalam beberapa kasus ada keluhan nyeri wajah berdenyut atau sakit kepala.

Sebagian besar penyebab sinusitis akut adalah flu biasa, adapula yang dipicu oleh infeksi bakteri. Kebanyakan orang dengan sinusitis akut berakhir sembuh dalam seminggu hingga 10 hari.

Namun, dalam kondisi kronis, gejala bisa menetap lebih dari 12 minggu.

Gejala
  • Lendir tebal, kuning atau kehijauan dari hidung (pilek) atau di bagian belakang tenggorokan (drainase postnasal)
  • Hidung tersumbat atau tersumbat (macet) menyebabkan kesulitan bernapas melalui hidung
  • Nyeri, nyeri tekan, bengkak, dan tekanan di sekitar mata, pipi, hidung, atau dahi yang memburuk saat membungkuk
Tanda dan gejala lain termasuk:
  • Tekanan telinga
  • Sakit kepala
  • Sakit di gigi Anda
  • Indera penciuman berubah
  • Batuk
  • Bau mulut
  • Kelelahan
  • Demam
Segeralah temui dokter jika memiliki tanda atau gejala yang mengindikasikan infeksi serius:
  • Nyeri, bengkak, atau kemerahan di sekitar mata Anda
  • Demam tinggi
  • Kebingungan
  • Penglihatan ganda atau perubahan penglihatan lainnya
  • Leher kaku






















Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Ketiga Kalinya Ashanty Dirawat di RS gegara Sinusitis Akut"