Hagia Sophia

22 May 2023

Ini Rahasia Warga Jepang yang Berumur Panjang

Warga Jepang memiliki kebiasaan berjalan kaki. (Foto: Khadijah Nur/detikHealth)

Sudah bukan rahasia lagi bahwa warga Jepang sangat menyukai jalan kaki. Masyarakat Jepang juga sangat menghargai waktu sehingga mereka terbiasa melakukan aktivitas dengan cepat, tercermin dari cara mereka berjalan.

Berjalan kaki 10 ribu langkah sehari seperti hal yang mudah bagi warga Jepang. Tapi kenapa ya kebiasaan sehat ini seperti tak mudah dilakukan orang Indonesia?

"Mungkin sebenarnya bukan nggak suka sih, kayaknya faktor dari kondisi masing-masing orang artinya banyak yang sudah kerja dari subuh sampai malam. Jam 4.30 sudah keluar rumah untuk ke kantor, meeting siang duduk, balik sore di depan komputer lagi, pulang naik mobil, kapan jalannya?" jelas spesialis penyakit dalam dr Indra Wijaya, MKes, SpPD-KEMD, FINASIM, FACP kepada detikcom, Senin (22/5/2023).

Tempat populer di Jepang sangat dekat dengan transportasi umum sehingga mudah dijangkau. Seperti Kuil Asakusa, spot favorit para turis, yang hanya berjarak 300 meter dan bisa ditempuh dengan berjalan kaki.

Warga Jepang berjalan kaki Foto: Khadijah Nur/detikHealth

Kondisinya, menurut dr Indra, sedikit berbeda dengan Indonesia yang masih kurang area ramah pejalan kaki. Di Jakarta, contohnya, hanya ada beberapa lokasi yang memiliki trotoar lebar dan nyaman.

Kebanyakan trotoar menyempit, rusak, bahkan ditempati pedagang kaki lima atau justru tidak ada trotoar sama sekali sehingga tak mudah untuk berjalan kaki.

Terlepas dari hal tersebut, pekerja kantoran tetap harus meluangkan waktu untuk aktif secara fisik. Selain untuk meningkatkan kualitas kesehatan, produktivitas juga akan meningkat jika rutin berjalan kaki.

"Tipsnya bangun lebih pagi, bisa keliling kompleks. Itu bisa di pagi hari sebelum berangkat atau setelah pulang. Karena kalau karyawan sehat, produktivitasnya baik. Kalau makin letoy, sindrom metabolik, makin buncit, ya makin buruk juga untuk kantornya," jelas dr Indra.

























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Jadi Rahasia Umur Panjang Orang Jepang, Kenapa Warga RI Ogah Jalan Kaki?"