Hagia Sophia

22 May 2023

Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Chelsea 1-0

Foto: PA Images via Getty Images/Martin Rickett - PA Images

Manchester City mampu meraih kemenangan atas Chelsea. The Citizens menang 1-0 berkat gol dari Julian Alvarez.

Man City vs Chelsea dalam lanjutan Liga Inggris berlangsung di Etihad Stadium Minggu (21/5/2023) malam WIB. Man City yang sudah memastikan meraih juara Liga Inggris banyak mencadangkan pilar utamanya.

Meski begitu, tuan rumah tetap bisa tampil menyerang. Mereka bisa mencetak gol lewat Julian Alvarez di menit ke-12.

Skor 1-0 untuk Man City bertahan hingga babak pertama berakhir.

Selepas jeda, Man City mulai memainkan beberapa bintangnya seperti Erling Haaland, Kevin De Bruyne, dan John Stones. Namun, Man City gagal mencetak gol tambahan.

Begitu pula dengan The Blues yang tak mampu menyamakan kedudukan. Padahal laga di babak kedua berjalan menarik dengan jual beli serangan terjadi

Man City menutup laga dengan kemenangan 1-0. Hasil ini membuat mereka semakin mantap di puncak klasemen dengan 88 poin.

Sementara, Chelsea tenggelam di peringkat ke-12 dengan 43 poin.

Jalannya Pertandingan

Man City mampu mendominasi sejak menit awal laga. Serangan mereka mampu berbuah gol di menit ke-12.

Gol!!! Bermula dari kesalahan umpan Wesley Fofana, Cole Palmer yang mendapatkan bola langsung menyodorkannya ke Julian Alvarez. Alvarez melepas sepakan mendatar ke pojok kanan gawang yang tak terbendung Kepa Arrizabalaga.

Foto: AFP via Getty Images/OLI SCARFF

Pada menit ke-24, Chelsea hampir saja menggandakan keunggulan. Palmer yang menusuk dari sisi kiri berusaha melepas bola ke tiang jauh. Trevoh Chalobah menyelamatkan Si Biru usai bisa membuang bola yang menuju ke gawang.

Phil Foden juga sempat memiliki kesempatan lewat sepakan chipnya. Usahanya belum berbuah hasil karena bola masih melebar.

Chelsea perlahan mulai bisa lepas dari tekanan Man City memasuki pertengahan babak pertama. Raheem Sterling mengancam kala mendapat umpan terobosan dari Kai Havertz. Stefan Ortega tampil gemilang menyelamatkan gawang Man City menggunakan kakinya.

Peluang emas didapat Chelsea di menit ke-35. Conor Gallagher terbebas di depan gawang menyundul umpan silang Lewis Hall. Tiang gawang tapi menggagalkan usaha Gallagher bikin gol.

Tak ada gol tambahan hingga turun minum. Skor 1-0 untuk Man City menutup babak pertama.

Chelsea yang berusaha mengejar ketinggalan langsung menggebrak. Hall mengancam tapi masih bisa diamankan Ortega.

Man City merespon di menit ke-58. Tendangan bebas Mahrez bisa disambar Kelvin Phillips. Chelsea yang kini diselamatkan tiang gawang dari kebobolan.

Gol penyama kedudukan untuk tim tamu hampir saja hadir di menit ke-65. Tendangan Sterling tak kuasa diredam Ortega, tapi gol tak terjadi karena John Stones bisa menghalau bola di garis gawang.

Pada menit ke-73, Alvarez sempat mencetak gol selepas menyontek umpan Mahrez. Namun, gol ini dianulir karena Mahrez lebih dulu handball.

Mykhailo Mudryk membuang peluang di menit akhir. Terbebas di sisi kiri kotak penalti, tendangannya justru melambung jauh.

Man City bisa mempertahankan keunggulan 1-0 hingga laga tuntas.

Susunan Pemain

Manchester City: Stefan Ortega; Kyle Walker, Manuel Akanji (John Stones 57"), Aymeric Laporte (Rodri 78'), Sergio Gomez (Kevin De Bruyne 78'); Rico Lewis, Kalvin Phillips, Phil Foden; Riyad Mahrez (Erling Haaland 74'), Julian Alvarez, Cole Palmer.

Chelsea: Kepa Arrizabalaga; Trevoh Chalobah, Thiago Silva, Wesley Fofana; Cesar Azpilicueta, Enzo Fernandez, Ruben Loftus-Cheek (Carney Chukwuemek 81'), Lewis Hall (Kalidou Koulibaly 81'); Conor Gallagher (Mykhailo Mudryk 69'); Kai Havertz (Chrisian Pulisic 85'), Raheem Sterling (Noni Madueke 69').

























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Man City Vs Chelsea: The Citizens Menang 1-0"