Hagia Sophia

27 December 2023

Lukas Enembe Meninggal Dunia, Didiagnosis Mengidap Gagal Ginjal

Lukas Enembe (Chelsea Olivia Daffa/detikcom)

Mantan Gubernur Papua Lukas Enembe meninggal dunia. Pengacara Lukas, Petrus Bala Pattyona, mengabarkan kliennya tersebut meninggal dunia di RSPAD Gatot Soebroto siang tadi.

"Di tempat beliau dirawat, di Paviliun Kartika di RSPAD jam 11 tadi," ucap Petrus kepada detikcom, Selasa (26/12/2023).

Petrus lebih lanjut mengungkapkan Lukas sebelumnya mendapatkan perawatan di RSPAD. Ia menyebut Lukas didiagnosis mengidap gagal ginjal.

"Sudah lama dirawat saat sedang sidang-sidang Oktober, (didiagnosis) gagal ginjal," pungkasnya.

Ginjal merupakan salah satu organ yang memiliki peran besar untuk tubuh. Dikutip dari National Kidney Foundation, penyakit ginjal kronis merupakan kondisi ketika ginjal mengalami kerusakan dalam jangka waktu lama, setidaknya tiga bulan. Kondisi ini membuat ginjal tidak bisa menjalankan fungsinya.

Penyakit ginjal kronis juga dapat meningkatkan risiko penyakit berbahaya lain, seperti penyakit jantung dan stroke.

Banyak pasien dengan ginjal kronis tidak menunjukkan gejala apa pun hingga stadium lanjut atau muncul komplikasi. Jika gejala akhirnya muncul, berikut ini adalah beberapa di antaranya:
  • Urine berbusa
  • Buang air kecil lebih sering atau lebih jarang dari biasanya
  • Kulit menjadi gatal atau kering
  • Mudah merasa lelah dan mual
  • Kehilangan selera makan
  • Penurunan berat badan tanpa diet
Dalam kondisi yang lebih parah, penyakit ginjal kronis juga dapat menimbulkan gejala sebagai berikut:
  • Kesulitan berkonsentrasi
  • Mati rasa atau bengkak pada lengan, tungkai, pergelangan kaki, atau kaku
  • Otot pegal atau kram
  • Merasakan sesak napas
  • Sulit tidur
  • Napas berbau seperti amonia atau amis
Siapa pun bisa mengidap penyakit ginjal kronis. Namun perlu dicatat bahwa ada beberapa kelompok orang yang memiliki risiko lebih tinggi untuk mengidap penyakit gagal ginjal.

Berikut ini adalah faktor risiko penyakit ginjal kronis:
  • Diabetes
  • Tekanan darah tinggi atau hipertensi
  • Penyakit jantung atau gagal jantung
  • Kegemukan
  • Lansia di atas 60 tahun
  • Riwayat keluarga dengan penyakit ginjal kronis
  • Merokok



























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Menyoal Gagal Ginjal Kronis, Penyakit yang Diidap Lukas Enembe Sebelum Meninggal"