Hagia Sophia

14 February 2024

Usai Kalah dari Laverkusen, Bagaimana Kans Bayern Munich Hadapi Lazio?

istimewa

Bayern Munich akan tandang ke markas Lazio di leg pertama 16 besar Liga Champions. Laga ini datang usai Bayern kalah dari Bayer Leverkusen di Bundesliga.

Pada akhir pekan kemarin, Bayern takluk di tangan rival terberatnya di Bundesliga musim ini. Tandang ke kandang Leverkusen, Die Roten kalah 0-3.

Kekalahan itu membuat Bayern makin tertinggal dalam perburuan gelar juara Bundesliga. Jarak Bayern yang ada di posisi kedua klasemen Liga Jerman dengan Leverkusen yang ada di puncak melebar jadi lima poin.

Bayern selanjutnya akan menghadapi Lazio di Stadion Olimpico, Kamis (15/2/2024) dini hari WIB, di leg pertama 16 besar Liga Champions. Pelatih Bayern Thomas Tuchel menantikan respons positif dari Harry Kane dkk.

"Kami selalu menunjukkan reaksi setelah kekalahan sejauh ini. Kritik dari tim juga bukan masalah. Mereka selalu melakukan itu bahkan ketika kami menang," ujar Tuchel dalam konferensi pers jelang pertandingan, seperti dikutip situs resmi klub.

"Bagaimana kami menanganinya itu level tinggi. Kami sangat terbuka satu sama lain. Saya yakin kami punya segalanya untuk menunjukkan reaksi. Yang di Leverkusen kemarin tidak cukup."

"Ini juga kesempatan bagus karena ini lawan baru, kompetisi baru, pertandingan fase knockout. Saya harap kami bisa menebusnya dan menunjukkan kualitas yang kami butuhkan untuk menang," katanya.


























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Lazio Vs Bayern: Menunggu Respons Die Roten Usai Dikalahkan Leverkusen"