Hagia Sophia

20 April 2024

Liga Arab Saudi: Al Nassr Vs Al Feiha Berakhir 3-1, Mane Sumbang 2 Gol

Foto: X @alnassr

Absennya Cristiano Ronaldo tidak mempengaruhi Al Nassr. The Global Club melanjutkan tren kemenangannya di Liga Arab Saudi usai menggulung Al Feiha 3-1.

Al Nassr menjamu Al Feiha di Stadion Al Awal Park pada Jumat (19/4/2024). Tim tuan rumah tidak diperkuat Ronaldo karena sedang diskors akibat kartu merahnya di semifinal Piala Super Arab Saudi.

Namun, Al Nassr toh masih memiliki Sadio Mane. Mantan bintang Liverpool dan Bayern Munich itu menyumbang sepasang gol, yang memastikan Al Nassr pulang dengan poin penuh.

Al Feiha membungkam suporter Al Nassr setelah Junior Fashion Sakala mencetak gol cepat di menit keenam. Sodoran Anthony Nwakaeme ke sisi kanan kotak penalti diselesaikan Sakala dengan tembakan akurat ke arah tiang jauh untuk mengubah skor menjadi 1-0.

Jelang turun minum, Al Nassr dihadiahi penalti. Sadio Mane maju sebagai algojo, tapi sayang sekali tembakan kaki kanannya dari titik 12 pas malah melambung tinggi. Al Feiha menjaga keunggulannya sampai turun minum.

Setelah restart, Al Feiha membuat Al Nassr frustrasi. Setelah pertandingan melewati 70 menit, barulah kebuntuan Al Nassr terpecah.

Abdulelah Al Amri mencetak gol penyama untuk mengawali comeback Al Nassr di menit ke-72. Di awali dari sepak pojok Alex Tells di sayap kiri, bola ditanduk Al Amri dari jarak dekat sehingga skor berubah menjadi 1-1.

Al Nassr cuma butuh empat menit untuk berbalik memimpin 2-1. Umpan silang Otavio dari sayap kiri dikontrol Mane dengan dadanya. Mane berputar lalu melepaskan tembakan voli kaki kiri, yang menembus penjagaan kiper Vladimir Stojkovic.

Mane memastikan kemenangan Al Nassr usai mencetak gol keduanya pada menit ke-82. Gelandang Abdullah Al Khaibari mengirim umpan panjang ke sisi kiri lapangan yang diterima Mane.

Penyerang Senegal itu menusuk ke kotak penalti Al Feiha dengan menembus penjagaan dua pemain lawan. Mane kemudian menuntaskan dengan tendangan kaki kanan ke sudut bawah gawang sehingga Al Nassr memimpin 3-1.

Al Feiha mengakhiri permain dengan 10 orang, menyusul kartu merah terhadap Sakala di menit-menit akhir waktu normal. Sakala merespons keputusan wasit itu dengan bertepuk tangan saat berjalan keluar lapangan.

Dengan tiga poin tambahan ini, Al Nassr bergeming di peringkat kedua klasemen Liga Arab Saudi. Al Nassr mengumpulkan 68 poin dari 28 pertandingan, masih tertinggal sembilan poin dari Al Hilal di puncak sedangkan kompetisi hanya tersisa enam laga.

Susunan Pemain

Al Nassr: Ospina, Alex Tells, Aymeric Laporte, Mohammed Al Fatil (Meshari Al Nemer 30'), Sultan Al Ghannam, Abdulelah Al Amri, Brozovic (Ali Al Hassan 87'), Otavio, Abdullah Al Khaibari, Sadio Mane (Abdulaziz Al Faraj 90+5'), Abdulrahman Ghareeb (Abdulaziz Al Elewai 86')

Al Feiha: Stojkovic, Hussain Al Shuwaysh, Konan, Sami Al Khaibari, Makhir Al Rashidi, Cimirot, Abdulrahman Al Safari (Sultan Mandash 78'), Sabiri, Nawaf Al Harthi (Saud Zaydan 78'), Nwakaeme (Rakan Kaabi 78'), Sakala









 
















Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Ronaldo Absen, 2 Gol Sadio Mane Menangkan Al Nassr Vs Al Feiha 3-1"