Foto: Michael Regan/Getty Images |
Gianluigi Buffon sempat satu musim memperkuat Paris Saint-Germain. Dia baru-baru ini mengakui menyesal meninggalkan Les Parisiens.
Buffon memperkuat PSG pada musim 2018/2019. Dia hengkang setelah menuntaskan perjalanan 17 musim dengan Juventus.
Buffon tampil 25 kali bersama PSG, yang meraih gelar Ligue 1 dan Piala Liga. Mantan kapten Timnas Italia itu kemudian kembali ke Juventus karena tak rela diminta menjadi cadangan Alphonse Areola pada musim selanjutnya.
Keputusan Buffon ternyata salah. Dia mengakui hal tersebut dalam siaran di Bobo TV.
"Itu adalah pengalaman terindah dalam hidup saya dan pergi adalah kesalahan terbesar saya," kata Buffon.
"Saya merelakan 10 juta euro.Mereka ingin memainkan Alphonse Areola dan saya tidak bisa menerimanya.(Menjadi kiper pilihan kedua) adalah sesuatu yang hanya akan saya terima di Juventus, itulah yang saya lakukan tetapi itu juga sulit."
"Putra saya masih bertanya mengapa kami meninggalkan Paris.Saya merasa seperti orang bebas di sana.Saya pergi ke museum, berbicara bahasa Prancis... dan saya pikir saya tidak akan pernah melihat kualitas yang sama lagi," Pria berusia 45 tahun itu menegaskan.
Buffon saat ini masih bermain. Dia memperkuat Parma selaku klub masa kecil, yang kini tampil di Serie B.
Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Buffon Menyesal Tinggalkan PSG"