Hagia Sophia

22 October 2023

Liga Italia: Torino Dikalahkan Inter Milan 0-3

Foto: Fabio Ferrari/AP

Torino vs Inter Milan di lanjutan Liga Italia 2023/2024 sudah tuntas. Nerazzurri menang 3-0 berkat gol Lautaro Martinez, Marcus Thuram, dan Hakan Calhanoglu.

Bertanding di Olimpico Grande Torino, Turin, Sabtu (21/10/2023), Torino vs Inter berjalan sengit. Gol baru lahir di babak kedua pertandingan.

Marcus Thuram membuka keunggulan di menit ke-59, dan kemudian digandakan Lautaro Martinez. Di masa injury time, penalti didapat Inter, dan memastikan kemenangan 3-0 atas tuan rumah.

Hasil ini membuat Inter sementara naik ke posisi puncak klasemen Liga Italia dengan 22 poin dari 9 laga, sementara menyalip AC Milan, yang baru bermain 8 kali dan mengoleksi 20 poin. Sementara Torino terlempar keluar 10 besar, dengan bercokol di peringkat 11 dari 9 laga, dengan raihan 9.

Jalannya Pertandingan

Tekanan bisa dilancarkan Inter sejak kick off. Beberapa peluang didapat di sepuluh menit pertama, namun penyelesaiannya masih terburu-buru sehingga tak ada gol.

Sepakan on target Inter datang di menit ke-17, saat Marcus Thuram melepaskan tembakan ke gawang. Bolanya bisa diredam.

Terus diserang, Torino gantian menekan dan bisa menciptakan beberapa peluang. Samuele Ricci nyaris bikin gol andai sepakannya tak diredam Yann Sommer.

Sementara Demba Seck juga membuat kiper Inter membuat penyelamatan pada menit ke-35.

Jual beli serangan terjadi di sisa waktu babak pertama. Hingga jeda, skor 0-0 masih bertahan.

Di babak kedua, Inter akhirnya pecah telur. Marcus Thuram menjebol gawang Torino lewat sepakan kaki kanan pada menit ke-59, memanfaatkan umpan Denzel Dumfries. Skor menjadi 1-0.

Keunggulan Inter bertambah di menit ke-67. Lautaro Martinez bisa menanduk masuk bola gawang Torino, dalam skema sepak pojok. Skor menjadi 2-0.

Unggul 2-0 membuat Inter nyaman menjalani sisa waktu. Beberapa peluang didapat, namun kesulitan menambah gol.

Sementara Torino juga urung menambah gol lagi. Malah Inter kemudian bisa menambah gol di masa injury time, usai Henrikh Mkhitaryan dilanggar. Hakan Calhanoglu maju menjadi eksekutor, dan bisa menjebol gawang Torino. Skor menjadi 3-0, dan bertahan sampai laga bubar.

Susunan Pemain

Torino: Vanja Milinkovic-Savic, Ricardo Rodrigues, Perr Schuurs (Saba Sazonov 51'), Adrien Tameze, Valentino Lazaro (Antonio Sanabria 74'), Karol Linetty (Mergim Vojvoda (74'), Samuele Ricci, Raoul Bellanova, Nikola Vlasic, Demba Seck (Gvidas Gineitis 74'), Pietro Pellegri (Antonio Sanabria 86')

Inter Milan: Yann Sommer, Benjamin Pavard (Denzel Dumfries 57'), Stefan de Vrij, Francesco Acerbi, Matteo Darmian (Yann Bisseck 90+2), Nicolo Barella (Davide Frattesi 57'), Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkhitaryan, Federico Dimarco (Carlos Augusto 57'az), Marcus Thuram, Lautaro Martinez (Davy Klaassen 82')






























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Torino Vs Inter Milan: Nerazzurri Gaspol, Menang 3-0"