Hagia Sophia

29 March 2024

Mungkinkah Ten Hag Bertahan di MU?

Foto: Offside via Getty Images/Simon Stacpoole/Offside

Sejumlah nama sudah dikaitkan dengan Manchester United seiring masa depan Erik ten Hag yang abu-abu. Tapi nama-nama itu tak meyakinkan buat Gary Neville.

Ten Hag kabarnya dalam persimpangan jalan, dengan MU sedang mempertimbangkan akan mempertahankannya atau menggantinya. Performa inkonsisten MU musim ini membuat manajemen membuka opsi mereset proyek.

Apalagi kini kendali operasional MU dipegang oleh Sir Jim Ratcliffe, yang baru masuk sebagai investor usai membeli sekitar 27% saham klub. Ia membawa orang-orang kepercayaannya untuk mulai menata ulang 'Setan Merah'.

Ia sudah menunjuk CEO baru yakni Omar Berrada dan segera mengangkat Dan Ashworth sebagai direktur keolahragaan. Nah, Ashworth-lah yang diyakini akan menentukan posisi manajer tim.

Rumor yang mengaitkan MU dengan manajer timnas Inggris Gareth Southgate pun tak lepas dari Ashworth. Keduanya pernah bekerja sama, dengan Ashworth pernah menjadi direktur teknik FA sebelum ke Brighton & Hove Albion dan Newcastle United.

Selain Southgate, nama lain yang kabarnya dipantau MU adalah eks manajer Brighton dan Chelsea Graham Potter serta Manajer Wolverhampton Wanderers Gary O'Neil. Tapi eks kapten MU Gary Neville tak melihat nama-nama ini tepat untuk menangani Bruno Fernandes dkk.

"Saya ingin melihatnya (Ten Hag) bertahan karena saya merasa tidak cukup yakin pada saat ini siapa calon pengganti yang ada di luar sana," ujarnya di The Overlap.

"Kalau Juergen Klopp ada di bursa atau kita bisa mendapatkan manajer kelas dunia, maka ceritanya bisa berbeda. Tapi ketika melihat ke opsi-opsinya, kami bisa berakhir dengan seseorang yang tak sebagus Erik ten Hag dan belum terbukti."

"Ten Hag juga sudah punya dua musim pengalaman di Old Trafford sekarang. Fakta bahwa dia punya musim pertama yang bagus kemudian menjalani musim yang sulit berarti dia masih lebih baik untuk tugas ini."

"Jadi menurut saya, saya tak suka dengan ide dia pergi dan United mendatangkan nama-nama yang sejauh ini disodorkan. Rasanya enggak benar," imbuhnya.


























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Calon-calon Manajer Baru MU Tak Oke, Neville: Mending Ten Hag Lanjut"