Hagia Sophia

11 April 2024

Rodri: Saya Butuh Istirahat

Rodri mengaku lelah dan mau istirahat sejenak. (Foto: REUTERS/PHIL NOBLE)

Rodri hampir selalu bermain penuh di seluruh kompetisi Manchester City musim ini. Gelandang Spanyol itu mengaku lelah dan ingin rehat sejenak.

Rodri memang jadi andalan sektor tengah Man City. Dia belum merasakan kekalahan bersama The Sky Blues selama setahun terakhir dan jadi instrumen penting treble winners musim lalu.

Musim ini, Rodri sudah tampil 41 kali di semua kompetisi. 8 gol dan 12 assist sudah dia sumbangkan buat Man City.

Rodri paling anyar tampil di leg pertama perempatfinal Liga Champions, Rabu (10/4/2024). Dia bermain penuh saat Man City bersua Real Madrid di Santiago Bernabeu.

Manchester City mampu menahan imbang Real Madrid 3-3 meski sempat tertinggal 1-2 saat masa jeda. Pertandingan itu menjadi yang ketiga dari delapan laga yang dimainkan The Citizens sepanjang bulan April.

Rodri pun menyoroti padatnya jadwal pertandingan yang mesti dilaluinya. Gelandang 27 tahun tersebut sudah berencana untuk istirahat agar kondisinya bisa tetap prima.

"Saya memang butuh istirahat Mari kita lihat bagaimana kami menjalani situasi ini. Terkadang memang seperti itu," kata Rodri usai laga Real Madrid vs Man City, dilansir dari BBC.

"Saya perlu menyesuaikan diri. Itu (istirahat) adalah sesuatu yang kami rencanakan, ya," jelasnya.




























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Dear Man City, Rodri Butuh Istirahat"