Foto ilustrasi: Getty Images/iStockphoto/Liudmila Chernetska |
Mengelola berat badan tidak hanya dengan memerhatikan jenis makanan yang dikonsumsi saja. Faktanya, kebiasaan yang kita lakukan sehari-hari juga ikut berkontribusi terhadap penurunan maupun kenaikan berat badan.
Bahkan, ada sejumlah kebiasaan yang kita yakini dapat menurunkan berat badan, tapi sebenarnya justru menimbulkan efek yang sebaliknya. Alhasil, berat badan tidak kunjung turun meski sudah menjalani program diet yang sangat ketat.
Lantas, apa saja kebiasaan yang diam-diam bisa membuat berat badan naik? Dikutip dari berbagai sumber, berikut informasinya.
1. Skip Sarapan
Sebagian orang mengira tidak sarapan di pagi hari dapat membantu menurunkan berat badan. Padahal, kebiasaan ini justru bisa membuat berat badan bertambah loh.
Ketika melewatkan sarapan, tubuh akan merasa lebih lapar di kemudian hari. Hal ini mendorong keinginan makan yang lebih besar, sehingga cenderung berujung pada overeating atau makan secara berlebihan saat di siang hari. Alhasil, berat badan malah jadi semakin bertambah.
2. Makan Terlalu Cepat
Rutinitas yang padat cenderung membuat orang-orang terburu-buru dalam melakukan berbagai hal, termasuk makan. Padahal, makan terlalu cepat dapat berdampak buruk terhadap berat badan.
Saat makanan masuk ke dalam tubuh, maka perut akan mengirimkan sinyal ke otak untuk menandakan sudah kenyang. Namun, proses ini tidak terjadi begitu saja. Dikutip dari Cleveland Clinic, dibutuhkan waktu setidaknya 30 menit sampai otak bisa menerima sinyal tersebut dan mengirimkan instruksi kalau tubuh sudah kenyang.
Jika makan terlalu cepat, maka proses pengiriman sinyal tersebut akan terganggu. Akibatnya, otak akan mengira perut masih belum kenyang, sehingga mendorong untuk makan lebih banyak. Hal inilah yang dapat menyebabkan kenaikan berat badan.
3. Mengonsumsi Lemak Sehat Berlebihan
Memang, lemak sehat merupakan salah satu nutrisi yang direkomendasikan untuk menurunkan berat badan. Tapi jika dikonsumsi secara berlebihan, lemak sehat justru bisa membuat berat badan naik.
Lemak sehat juga memiliki kandungan kalori, yang jika dikonsumsi secara berlebihan dapat menumpuk dalam tubuh dan memicu kenaikan berat badan. Karena itu, konsumsi lemak sehat secukupnya diimbangi dengan nutrisi sehat lain.
4. Sengaja Tidak Makan Siang/Malam
Tidak hanya melewatkan sarapan, sengaja tidak makan siang atau malam juga malah bisa menyebabkan kenaikan berat badan. Ketika melewatkan waktu makan, tubuh akan merasa lebih lapar. Hal ini akan mendorong seseorang untuk mengonsumsi lebih banyak kalori pada waktu makan berikutnya.
Jika terjadi secara terus menerus, hal ini tentunya dapat menyebabkan berat badan naik tanpa disadari.
5. Makan Salad dengan Dressing Tinggi Lemak
Salad memang menyehatkan dan dapat membantu proses menurunkan berat badan. Tapi jika dikonsumsi dengan saus dressing yang tinggi lemak, salad malah dapat berubah menjadi makanan yang membuat berat badan naik secara signifikan.
Adapun jenis dressing yang perlu dihindari adalah yang mengandung gula, garam, dan lemak jenuh.
Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Sering Salah Kaprah, 5 Kebiasaan Ini Justru Bisa Bikin Berat Badan Membengkak"