Hagia Sophia

09 January 2023

Adele Mengabarkan Kalau Dirinya Mengidap Sciatica, Kondisi Apa Itu?

Adele (Foto: Getty Images for AD/Kevin Mazur)

Penyanyi terkenal dari Inggris, Adele, mengabarkan dirinya telah lama mengidap sciatica kepada para penggemarnya. Akibat kondisi tersebut, penyanyi Someone Like You ini terlihat terpincang-pincang di atas panggung saat tampil di Las Vegas pada malam tahun baru.

"Saya harus berjalan pelan akhir-akhir ini, karena saya mengidap linu panggul yang sangat parah," ujarnya, dikutip dari Dailymail, Minggu (8/1/2023).

Kepada The Face, Adele juga menjelaskan bahwa dirinya sudah mengidap sakit punggung selama hampir 20 tahun. Sakit tersebut bermula saat usianya masih 15 tahun, dengan gejala awal berupa rasa nyeri saat bersin.

Dikutip dari National Health Service UK (NHS), sciatica merupakan penyakit nyeri linu panggul yang disebabkan oleh iritasi, peradangan, cubitan, atau kompresi saraf di punggung bawah. Penyakit ini biasanya dapat membaik dalam waktu empat sampai enam minggu, namun juga bisa lebih tergantung dari kondisi pengidapnya.

Adapun gejala yang dirasakan apabila seseorang mengidap penyakit ini, yaitu:
  • Nyeri sedang hingga parah di punggung bawah, bokong, dan kaki
  • Kesemutan
  • Mati rasa
  • Kelemahan
  • Gejala mungkin bisa memburuk saat bergerak, bersin, atau batuk

























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Adele Alami Linu Panggul Parah gegara Sciatica, Kondisi Apa Itu?"