Kolesterol tinggi (Foto: shutterstock) |
Kadar kolesterol tinggi terkadang tidak menunjukkan gejala khusus, sehingga seringkali tidak disadari. Bahkan beberapa gejalanya cukup umum, seperti mudah lelah dan kesemutan.
Meskipun begitu, gejala kolesterol tinggi penting untuk diketahui agar bisa segera ditangani. Apabila tidak ditangani, kadar kolesterol yang berkelanjutan dapat meningkatkan risiko terjadinya berbagai masalah kesehatan serius, seperti stroke dan jantung.
Kadar kolesterol tinggi umumnya dipengaruhi oleh sejumlah faktor, seperti usia, berat badan, hingga makanan tertentu. Berikut beberapa ciri-ciri gejalanya yang perlu diwaspadai.
1. Kesemutan
Kesemutan pada kaki, tangan, atau bagian tubuh tertentu merupakan salah satu gejala aliran darah tidak lancar. Akibatnya, ada syaraf yang tidak mendapat pasokan darah yang optimal. Kondisi seperti ini bisa disebabkan oleh kolesterol tinggi di dalam tubuh.
2. Mudah Mengantuk
Gejala kolesterol tinggi juga sering membuat pengidapnya merasa sering mengantuk, bahkan hampir setiap saat. Hal ini dikarenakan kadar kolesterol tinggi dapat menghambat aliran darah sehingga aliran oksigen tidak berjalan normal.
Kondisi tersebut akan membuat seseorang mudah mengantuk. Selain mengantuk, seseorang bisa juga merasa lebih mudah lelah saat melakukan aktivitas.
3. Xanthoma
Yaitu endapan kolesterol yang berada di bawah jaringan kulit. Jika ini terjadi, biasanya tampak noda kuning muda di ujung kelopak mata atau muncul benjolan kecil padat di lipatan tubuh seperti tumit, siku, atau lutut.
4. Nyeri Dada
Gejala kolesterol tinggi selanjutnya adalah nyeri pada dada. Hal ini terjadi karena tingginya kadar kolesterol dapat menimbulkan endapan berbahaya pada dinding arteri (atherosklerosis). Akibatnya, endapan tersebut mengurangi aliran darah arteri dan menyebabkan keluhan nyeri pada dada.
5. Kram
Seseorang juga bisa mengalami kram di beberapa bagian tubuh, seperti tumit, telapak kaki, dan lainnya akibat kolesterol tinggi. Kondisi ini biasanya dapat terjadi pada malam hari saat terbangun dari tidur.
6. Nyeri di Kaki
Selain nyeri dada, nyeri pada kaki bisa jadi merupakan gejala kolesterol tinggi. Kondisi ini terjadi akibat tersumbatnya aliran di arteri, sehingga aliran darah ke kaki pun menjadi terhambat.
7. Pegal pada Tengkuk atau Pundak
Pegal pada area tengkuk atau pundak bisa terjadi karena kurangnya suplai oksigen dan darah akibat penumpukan kolesterol. Segera atasi agar tidak berkelanjutan.
Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "7 Ciri Kolesterol Tinggi yang Tak Disadari padahal Kerap Dialami"