Hagia Sophia

13 May 2023

Korsel Akan Cabut Aturan Karantina COVID-19 bagi Pendatang

Korsel cabut pembatasan COVID-19 untuk pendatang. (Foto: REUTERS/Kim Hong-Ji)

Korea Selatan bakal mencabut persyaratan karantina COVID-19 dan mengakhiri rekomendasi pengujian untuk kedatangan internasional mulai bulan Juni 2023. Kebijakan tersebut dilakukan setelah Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengakhiri status kedaruratan COVID-19 secara internasional (PHEIC).

Selain itu, otoritas kesehatan setempat juga akan mencabut mandat penggunaan masker di apotek dan klinik kecil, namun akan diwajibkan penggunaan masker di rumah sakit besar, fasilitas perawatan jangka panjang, serta fasilitas medis lainnya dengan risiko infeksi tinggi.

Adapun keputusan tersebut diumumkan saat pertemuan yang dihadiri oleh Presiden Yoon Suk-yeol. Dalam pertemuan tersebut, ia menyampaikan rasa berterima kasih kepada para pekerja medis di negara tersebut.

"Sangat menyenangkan bahwa orang-orang mendapatkan kembali kehidupan normal mereka setelah tiga setengah tahun," kata Yoon dikutip dari South China Morning Post (SCMP), Sabtu (13/5/2023).

Yoon Suk-yeol juga mengatakan pihaknya akan mengambil langkah-langkah untuk meningkatkan kapasitas negara dalam menghadapi pandemi di masa depan, termasuk memberikan dukungan yang lebih kuat untuk pengembangan vaksin dan memperluas kerjasama internasional.

Meskipun persyaratan karantina dicabut, penjabat kesehatan akan terus merekomendasikan orang untuk mengisolasi diri selama lima hari jika mereka dinyatakan positif COVID-19.





























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Bye-bye COVID-19! Korsel Bakal Cabut Aturan Karantina Bagi Pendatang"