Hagia Sophia

13 June 2023

Aktris Park Soo Ryun Dinyatakan Mati Otak Akibat Jatuh dari Tangga

Park Suu Ryun meninggal dunia. (Foto: Instagram su.ryeon_p)

Bintang drama Korea ngetop Finding Mr Destiny, Park Soo Ryun meninggal dunia di usia 29 tahun. Wanita kelahiran 1994 yang perannya tengah dinantikan banyak publik dalam drama Snowdrop, ditemukan tak sadarkan diri di tangga rumahnya, Sabtu (11/6/2023).

Saat itu, dirinya segera dilarikan ke fasilitas kesehatan terdekat dan ditangani sejumlah profesional, tetapi sayang nyawanya tak tertolong. Park Soo Ryun dinyatakan mati otak, dan sang ibu memutuskan untuk mendonorkan sejumlah organnya.

Dikutip dari Very Well Health, kematian otak merupakan definisi kematian secara klinis dan legal. Namun, ada dari mereka yang dinyatakan mati otak, kemungkinan jantungnya masih berdetak dan dadanya terlihat naik turun dalam setiap napas dengan ventilator.

Kulitnya mungkin masih hangat dan orang yang mati otak tampak sedang beristirahat. Namun, sebenarnya sel-sel otak tidak beregenerasi secara efektif. Ini membuat otak sulit pulih dari cedera.

Kerusakan otak yang serius dapat terjadi akibat stroke, serangan jantung, atau trauma kepala. Ketika sel-sel otak mengalami kerusakan permanen, mereka tidak dapat diganti. Hilangnya sebagian besar fungsi otak menyebabkan kematian otak sehingga peluang untuk 'selamat' amat kecil.

Diagnosis Kematian Otak

Diagnosis kematian otak biasanya diberikan oleh ahli saraf yang melakukan pemeriksaan fisik ekstensif dan mendokumentasikan kriteria kematian otak.

Sedikitnya ada tiga kriteria yang harus dipenuhi sebelum menyatakan mati otak. Kondisinya seperti berikut:
  • Tidak tanggap
  • Tidak adanya refleks
  • Apnea (ketidakmampuan bernapas tanpa ventilator).
Ketiga kondisi tersebut dilihat dari tes pemeriksaan fisik, tes apnea. Pemeriksaan fisik melibatkan tes tingkat responsivitas tubuh yang bersangkutan, apakah masih bisa memberikan refleks tertentu.

Seseorang yang mati otak tidak dapat berkedip, tersentak, atau mencoba menjauh jika dokter menyentuh matanya dengan sepotong kapas yang berbulu. Oleh karena itu, jika tidak ada refleks kedip, berarti batang otak tidak berfungsi dengan baik

Jenis pengujian fisik lainnya adalah kalori dingin. Tes ini dilakukan dengan menggunakan semprit berisi air es dan disuntikkan ke liang telinga. Seorang pasien yang mengalami mati otak tidak akan memiliki respons terhadap jenis rangsangan ini, tetapi individu yang memiliki fungsi otak akan memiliki respons, yang dapat berkisar dari gerakan mata hingga muntah.

Selanjutnya, tes apnea. Kebanyakan orang, bahkan mereka yang memiliki penyakit parah, akan mencoba menarik napas saat ventilator dilepas, tetapi seseorang yang mati otak tidak akan menarik napas selama pengujian apnea.

Saat seseorang mengalami mati otak, otak tidak dapat mengirimkan sinyal untuk bernapas dan pernapasan tidak terjadi tanpa dukungan ventilator.
























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Dialami Aktris Park Soo Ryun usai Jatuh dari Tangga, Apa Itu Mati Otak?"