Hagia Sophia

18 August 2023

Selain Ingin Trofi, Harry Kane Juga Bidik Ballon d'Or di Bayern

Foto: AFP/CHRISTOF STACHE

Harry Kane baru saja memulai kariernya di Bayern Munich. Kane percaya memenangi trofi dengan Bayern akan memperbesar peluangnya merebut Ballon d'Or.

Penyerang top Inggris itu akhirnya meninggalkan Tottenham Hotspur setelah 14 tahun untuk menyeberang ke Bavaria pada akhir pekan lalu. Kane digaet Bayern dengan kesepakatan yang bisa mencapai 120 juta euro (Rp 2 triliun).

Di sepanjang kariernya, Kane telah membangun reputasi sebagai salah satu pemain nomor 9 terbaik di dunia. Kane sukses mengemas 280 gol dalam 435 pertandingan Tottenham, dan tiga kali memenangi Golden Boot Premier League.

Namun, karena Harry Kane tidak pernah bisa memenangi trofi juara maka namanya nyaris tidak pernah diperhitungkan dalam persaingan Ballon d'Or. Kondisi tersebut memungkinkan berubah usai Kane bergabung Bayern Munich, yang selalu kompetitif di semua ajang.

"Jika anda memenangi liga dan Liga Champions, dan juga pastinya karena Inggris akan bermain di Piala Eropa musim panas tahun depan... Seperti yang sudah kita lihat dengan Ballon d'Or, anda harus memenangi trofi bersama tim anda untuk mencapainya," sahut Kane di Mirror.

"Jika aku mencetak banyak gol dan kami memenangi berbagai trofi maka hal itu akan dipertimbangkan. Namun, itu tidak terlalu menjadi fokusku untuk sekarang," sambung penyerang berusia 30 tahun itu.

"Aku selalu bilang bahwa aku tidak pernah ingin pensiun dan merasa aku bisa melakukan lebih banyak lagi. Itu adalah bagian besar yang memengaruhi pengambilan keputusan untuk bergabung Bayern. Anda harus memastikan bahwa anda mendesak diri sendiri sampai batasnya," Harry Kane menambahkan.

Harry Kane akan melakoni debut penuhnya dengan Bayern pada akhir pekan ini. Klub Bavaria itu akan berkunjung ke kandang Werder Bremen pada game pertama Bundesliga 2023/24.



























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Harry Kane Bidik Ballon d'Or di Bayern"