Hagia Sophia

26 August 2023

Tips dari Tasya Kamila untuk Lindungi Anak dari Polusi Udara yang Makin Meningkat

Foto: Instagram @tasyakamila

Kualitas udara buruk di Jakarta mengancam kesehatan banyak anak. Hal ini juga dialami putri aktris Tasya Kamila, yakni Shannin.

Tasya mengungkapkan anak keduanya itu sempat jatuh sakit gegara paparan polusi udara di Jakarta. Bahkan, Shannin sakit sampai lebih dari sebulan.

"Shannin itu sebulan sakit, sembuhnya cuman seminggu. Sekarang dua minggu ini baru sembuh lagi. Jadi kemarin batuknya itu kalau ditotal bisa 1,5 bulan," ujarnya saat ditemui di Jakarta Barat, Jumat (25/8/2023).

Demi melindungi putrinya agar tak lagi jatuh sakit, Tasya pun melakukan sejumlah cara. Misalnya dengan menggunakan air purifier untuk membersihkan udara di rumah dan menghindari aktivitas luar ruangan.

"Sering pakai masker, terus pakai air purifier juga di rumah. Terus nggak banyak ke lapangan berkegiatan outdoor sih," imbuhnya.

"Karena belum memungkinkan, maksudnya itu juga jadi rame ya, pengennya anak-anak setelah pandemi menikmati dunia luar gitu yang tadinya di rumah aja. Jadi dilema juga," sambungnya.

Tasya menambahkan asupan makanan bergizi juga penting untuk menjaga kesehatan si buah hati. Sebab, polusi bisa menimbulkan alergi dan menurunkan imunitas, sehingga rentan terkena penyakit lain.

"Dijagalah ya kalau misalkan, sekarang keadaannya alergi pasti imunitasnya ikut turun. Jadi dijaga supaya nggak kena penyakit lainnya," tuturnya.

Selaim itu, dokter juga menyarankan Tasya dan putra-putrinya melakukan healing dengan bepergian ke tempat yang kualitas udaranya lebih baik.

"Kalau saran dokter sih disuruh healing, disuruh ke luar kota kek, ke luar negeri kek, yang kualitas udaranya memang lebih baik," tandasnya.



























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Resep Tasya Kamila Lindungi Buah Hati dari Dahsyatnya Polusi Ibu Kota"