Hagia Sophia

16 September 2023

Babe Cabita Disebut Idap Anemia Aplastik hingga Kritis, Penyakit Apakah Itu?

Babe Cabita. (Foto: Instagram @babecabiita)

Beberapa waktu lalu, dunia hiburan dikejutkan dengan kabar Babe Cabita yang sakit hingga harus dirawat selama dua minggu di rumah sakit. Hal tersebut terjadi karena penyakit anemia aplastik yang diidapnya.

Babe bercerita bahkan ia sempat berada pada kondisi kritis saat itu. Awalnya, dokter yang merawat mengatakan ada tanda-tanda penyakit leukemia pada Babe dan sang komedian harus melakukan pemeriksaan lebih lanjut. Setelah melakukan pemeriksaan sumsum tulang belakang, terungkap bahwa Babe rupanya mengalami anemia aplastik.

Sebenarnya apa sih itu penyakit anemia aplastik? Anemia aplastik merupakan kondisi kelainan sumsum tulang belakang yang tidak mampu membuat sel-sel darah baru seperti sel darah merah, sel darah putih, dan trombosit dengan baik.

"Untuk mengetahui pasti itu anemia aplastik bukan kanker itu langsung di sumsum tulang belakangnya. Jadi memang tidak mampu membentuk saja pabrik darah itu," ucap spesialis penyakit dalam dr Ronald Alexander Hukom, SpPD-KHOM ketika ditemui detikcom di Jakarta Selatan, Jumat (15/9/2023).

dr Ronald menjelaskan bahwa penyakit anemia aplastik dapat dipicu oleh berbagai macam faktor. Salah satunya adalah paparan zat kimia.

"Pemicu anemia aplastik itu bisa macam-macam ya. Bisa memang misalnya karena paparan bahan kimia, kemungkinan karena ada faktor risiko, terus ada kerusakan karena ya tadi bahan kimia atau mungkin bahan obat-obatan yang merusak sumsum tulang," ujarnya.

Adapun terkait gejala yang mungkin dapat dialami oleh pengidap anemia aplastik antara lain sebagai berikut:
  • Pusing
  • Pucat
  • Muncul lebam
  • Pendarahan
  • Mimisan
  • Mudah infeksi
  • Mudah demam
dr Ronald menjelaskan bahwa anemia aplastik dapat berefek fatal untuk tubuh. Oleh karena itu, ia mengimbau masyarakat untuk lebih memperhatikan kondisi tubuh dan rutin melakukan pemeriksaan kesehatan. Dengan begitu, penyakit yang dialami dapat segera ditangani dengan cepat dan tepat.


























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Menyoal Anemia Aplastik, Sempat Dialami Babe Cabita hingga Kritis di RS"