Hagia Sophia

25 December 2023

Nkunku Sukses Cetak Gol di Liga Inggris

Foto: Action Images via Reuters/ANDREW BOYERS

Chelsea tumbang 1-2 di kandang Wolverhampton dalam laga debut Christopher Nkunku di Premier League. Namun demikian, setidaknya Nkunku sukses bikin gol.

Laga Wolves vs Chelsea dilangsungkan di Stadion Molineux pada Minggu (24/12/2023) malam WIB. Penyerang Prancis itu lagi-lagi harus memulai dari bangku cadangan, menyusul cedera parah yang sempat dialaminya pada awal musim ini.

Usai Chelsea dibobol Mario Lemina di awal babak kedua, Nkunku lantas masuk menggantikan Chimuanya Ugochukwu. Memasuki injury time, the Blues kebobolan lagi melalui Matt Doherty.

Di pengujung laga, Christopher Nkunku kemudian menciptakan gol hiburan bagi Chelsea. Raheem Sterling melepaskan umpan silang dari sisi kanan, yang diselesaikan Nkunku dengan sundulan akurat ke sudut bawah gawang Wolverhampton.

Nkunku menyudahi permainan dengan impresif. Pesepakbola berusia 27 tahun itu membuat 25 sentuhan dan tiga percobaan yang seluruhnya mengarah ke gawang lawan, selama beraksi 32 menit di atas lapangan.

Ini adalah gol pertama Nkunku sejak diangkut Chelsea dari RB Leipzig pada musim panas lalu. Nkunku mesti dioperasi karena cedera lutut parah bahkan sebelum kompetisi di mulai sehingga harus absen selama lima bulan.

Christopher Nkunku akan kembali diandalkan Chelsea untuk mengatrol performa di sisa musim ini. Di pertandingan selanjutnya, si Biru akan menjamu Crystal Palace di laga Boxing Day pada Kamis (28/12) dini hari WIB.



























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Nkunku Tandai Debut di Premier League dengan Gol"