Hagia Sophia

23 February 2024

Mampukah Arsenal Duduki Posisi Puncak Liga Inggris?

Foto: John Sibley/Action Images via Reuters

Arsenal masih berupaya menyalip dua rivalnya di persaingan gelar. Sedang melaju kencang, The Gunners disebut akan menentukan gelar di 5 laga tandang terakhir.

Arsenal saat ini masih di posisi tiga Liga Inggris di belakang Liverpool dan Manchester City. Mereka tertinggal lima poin dari Liverpool yang sudah memainkan satu laga lebih banyak, sementara satu poin di belakang Man City.

Kabar baiknya buat para pendukung Arsenal, pasukan Mikel Arteta sedang tancap gas menatap sepertiga akhir musim. Meriam London sempurna di lima laga terakhir, mencetak 21 gol dan cuma kemasukan dua kali.

Ketajaman itu sekaligus membantah anggapan bahwa mereka tak punya daya dobrak yang cukup di persaingan gelar. Sebelumnya Arsenal memang sempat bermasalah dengan mencetak gol saat seret kemenangan sepanjang Desember lalu (1 kemenangan di 5 laga).

Penyerang legendaris Arsenal Thierry Henry menilai persoalan efektivitas sudah teratasi sejauh ini. Ujian terbesarnya, yang kemungkinan besar akan menentukan gelar, adalah lima partai tandang terakhir.

Selain tekanan akan sangat masif, mereka akan melawan tim-tim yang tak mudah. Mereka adalah Manchester City, Brighton & Hove Albion, Wolverhampton Wanderers, Tottenham Hotspur, dan Manchester United.

"Ketika Anda di posisi tiga, rasanya tak nyaman. Yang bikin saya cukup senang, sebelumnya saya sudah mengatakannya, ketiga penyerang tak mencetak cukup gol dan orang-orang langsung terjun dan bilang mereka butuh penyerang," ujar Henry di CBS.

"Mereka itu butuhnya menyelesaikan peluang, karena peluangnya ada banyak. Saya bisa menunjukkan laga-laga saat mereka punya peluang yang jauh lebih mudah ketimbang yang jadi gol belakangan ini, tapi mereka gagal menceploskan itu ke gawang."

"Saat kami ada di situasi bisa menciptakan peluang-peluang dan menuntaskannya ke dalam gawang, bahkan saat main tanpa Gabriel Jesus, kami bisa sangat sulit dikalahkan. Tapi lima laga tandang terakhir itu akan menentukan titel buat kami di Arsenal sih," imbuhnya.


























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Ini Fase Penentuan buat Arsenal yang Sedang Kencang"