Hagia Sophia

01 November 2022

Beberapa Makanan yang Baik untuk Kesehatan Jantung

Foto: shutterstock

Penyakit jantung merupakan salah satu penyebab kematian tertinggi di Indonesia. Tak hanya menyerang lansia, penyakit jantung juga bisa menyerang usia produktif dan menjadi penyebab kematian tertinggi pada wanita.

Dikutip dari laman Kementerian Kesehatan RI, dengan jumlah pasien yang bertambah dari tahun ke tahun, penyakit jantung ini menjadi beban biaya terbesar. Berdasarkan data BPJS Kesehatan pada 2021 pembiayaan kesehatan terbesar ada pada penyakit jantung sebesar Rp 7,7 triliun.

Menjalani pola hidup sehat dan makan makanan bergizi menjadi salah satu cara menurunkan risiko penyakit jantung.

Dikutip dari beberapa sumber, berikut makanan-makanan yang baik untuk menjaga kesehatan jantung:

1. Asparagus

Asparagus kaya akan folat yang dapat membantu mencegah pembentukan asam amino yang disebut homosistein dalam tubuh. Kadar homosistein yang tinggi dapat menyebabkan peningkatan risiko kondisi jantung seperti penyakit arteri koroner dan stroke.

2. Ikan

Ikan yang tinggi akan kandungan omega 3 seperti salmon dan tuna dapat membantu menurunkan risiko penyakit jantung. Tak hanya itu, penderita penyakit jantung juga dianjurkan untuk mengonsumsi ikan yang kaya akan omega 3 untuk menurunkan risiko detak jantung abnormal dan memperlambat pertumbuhan plak di arteri.

3. Hati

Hati adalah makanan padat nutrisi seperti asam folat, zat besi, dan zinc yang meningkatkan kadar hemoglobin darah dan membantu menjaga kesehatan jantung.

4. Tomat

Tomat memiliki banyak nutrisi yang dibutuhkan jantung seperti serat, potasium, vitamin C, folat, dan kolin. Para ahli mengatakan bahwa memperbanyak asupan potasium dapat membantu menurunkan risiko lenyakit jantung.

5. Alpukat

Alpukat adalah sumber lemak tak jenuh yang dikaitkan dengan penurunan kadar kolesterol dan risiko penyakit jantung yang lebih rendah.

Alpukat juga kaya akan potasium yang penting untuk kesehatan jantung. Faktanya, hanya satu buah alpukat yang memasok 975 miligram potasium atau sekitar 28 persen dari jumlah yang dibutuhkan tubuh dalam sehari.

6. Kenari

Kenari adalah sumber serat dan mikronutrien seperti magnesium yang membantu melindungi dari penyakit jantung. Beberapa penelitian menemukan bahwa makan kacang-kacangan seperti kenari secara teratur dikaitkan dengan risiko penyakit jantung yang lebih rendah.

7. Kacang Polong

Kacang polong mengandung pati resisten yang tidak dicerna namun difermentasi oleh bakteri baik dalam tubuh. Mengonsumsi kacang polong juga dikaitkan dengan penurunan tekanan darah dan peradangan, yang keduanya merupakan faktor risiko penyakit jantung.

8. Edamame

Edamame kaya akan serat, antioksidan, dan isoflavon, yakni sejenis flavonoid yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dan meningkatkan kesehatan jantung.

Satu studi menunjukkan bahwa memasukkan 30 gram protein kedelai per hari dapat meningkatkan lipid darah sehingga mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.

9. Teh Hijau

Teh hijau kaya akan polifenol dan katekin, yang dapat bertindak sebagai antioksidan untuk mencegah kerusakan sel, mengurangi peradangan, dan melindungi kesehatan jantung.

10. Sayuran Daun Hijau

Sayuran daun hijau seperti kangkung, bayam, dan sawi mengandung banyak vitamin, mineral, dan antioksidan. Kandungan dalam sayuran hijau dapat membantu menurunkan risiko lenyakit jantung.

Tak hanya itu, sayuran hijau juga tinggi nitrat, yang telah terbukti mengurangi tekanan darah, mengurangi kekakuan arteri, dan meningkatkan fungsi sel-sel yang melapisi pembuluh darah.






















Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "10 Makanan Pembersih Jantung, Penangkal Risiko Kematian Dini"