Hagia Sophia

04 March 2023

Alpukat Bisa Naikan Kadar Asam Urat?

Apakah alpukat menyebabkan asam urat? (Foto: iStock)

Asam urat adalah salah satu penyakit yang banyak dikeluhkan orang. Bagaimana tidak, penyakit ini dapat menimbulkan rasa sakit yang tak tertahankan. Bagi mereka yang mengidap penyakit ini, diperlukan diet sehat, seperti memakan sayur dan buah. Penting juga untuk memilah makanan guna menghindari kumatnya asam lambung. Lantas, dari sekian banyak jenis buah, apakah alpukat menyebabkan asam urat tinggi?

Berdasarkan penjelasan dari situs resmi Kementerian Kesehatan RI, asam urat atau gout adalah salah satu jenis radang sendi yang terjadi karena adanya penumpukan kristal asam urat. Kondisi ini dapat terjadi pada sendi jari kaki, pergelangan kaki, lutut, dan yang paling sering di jempol kaki.

Asam urat dapat menyebabkan nyeri, pembengkakan, serta adanya rasa panas di area persendian. Penyakit ini banyak menyerang mereka yang berumur 30-an dan berjenis kelamin laki-laki.

Asam urat sebenarnya adalah senyawa yang diproduksi oleh tubuh untuk mengurai purin. Purin merupakan zat alami yang memiliki beberapa fungsi penting, seperti mengatur pertumbuhan sel dan menyediakan energi.

Akan tetapi, kadang kala tubuh terlalu banyak menghasilkan asam urat atau ginjal mengalami gangguan sehingga mengeluarkan terlalu sedikit asam urat. Ketika hal ini terjadi, asam urat akan menumpuk dan membentuk kristal tajam di sendi sehingga menyebabkan rasa sakit, peradangan, dan pembengkakan.

Membuat perubahan gaya hidup yang positif, seperti menjalankan diet sehat, adalah kunci dalam mengelola asam urat.

Apakah Alpukat Menyebabkan Asam Urat Tinggi?

Dikutip dari Healthline, alpukat adalah tambahan yang bermanfaat untuk diet sehat apapun, termasuk dapat membantu mengelola asam urat.

Alpukat memiliki kandungan rendah purin dan mengandung antioksidan, vitamin, dan mineral dalam jumlah besar. Kandungan ini penting karena makanan tinggi antioksidan dapat memperbaiki gejala asam urat dengan mengurangi peradangan dan melawan radikal bebas di tubuh.

Sebagai buah yang tinggi serat dan lemak tak jenuh tunggal, alpukat dapat berguna untuk meningkatkan kesehatan jantung dengan meningkatkan kadar kolesterol HDL (baik) sekaligus mengurangi kadar kolesterol LDL (jahat).

Selain alpukat, terdapat beberapa buah yang juga cocok dikonsumsi oleh pengidap asam urat, di antaranya ceri dan buah-buahan kaya akan vitamin C.

Ceri

Ceri memiliki senyawa alami yang disebut anthocyanin, yang mengandung sifat antioksidan dan anti-inflamasi.

Penelitian telah menunjukkan bahwa mengonsumsi ceri dapat membantu mengurangi kadar asam urat sehingga mengurangi peradangan dan menurunkan risiko serangan asam urat.

Ceri juga mudah untuk dikonsumsi, bisa dimakan secara langsung, dalam kondisi beku, ataupun dijus.

Buah-buahan tinggi vitamin C

Vitamin C adalah antioksidan yang sebenarnya memiliki peran potensial dalam pengobatan asam urat. Buah-buahan dengan kandungan ini dapat membantu menurunkan kadar asam urat dalam darah.

Buah-buahan yang mengandung vitamin C di antaranya adalah jeruk, lemon, dan strawberry.























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Apakah Alpukat Menyebabkan Asam Urat Tinggi? Begini Faktanya"