Hagia Sophia

04 March 2023

Beberapa Manfaat Tidur Tanpa Menggunakan CD Bagi Pria

Adakah manfaat tidur tidak menggunakan CD bagi pria? (Foto: Getty Images/iStockphoto/Kate Aedon)

Sejumlah pria mungkin merasa lebih nyaman apabila tidak menggunakan celana dalam (CD) saat tidur. Terlebih jika pakaian yang dipakai terasa ketat dan sempit, akibatnya bisa memicu lecet di sekitar alat kelamin. Lantas, adakah manfaat tidur tidak menggunakan CD bagi pria?

Direktur klinik urologi PUR di Clermont, Florida, Jamin Brahmbhatt, MD, mengungkapkan bahwa faktanya sampai saat ini tidak ada alasan medis yang menyatakan seseorang membutuhkan pakaian dalam untuk menopang alat kelaminnya. Artinya, tidak masalah apabila seseorang ingin melepaskan pakaian dalamnya saat waktu tidur.

Mengingat tidur menjadi kebutuhan wajib bagi setiap manusia, sehingga penting untuk mendapatkan tidur yang berkualitas. Melalui tidur, tubuh bisa beristirahat setelah menjalankan aktivitas seharian dan mengumpulkan energi untuk kembali menjalankan aktivitas esok hari.

Tanpa tidur yang cukup, kita berisiko mengalami kelelahan akibat menurunnya daya tahan tubuh. Akibatnya, kita gampang terserang berbagai penyakit. Lantas, apa saja manfaat yang didapat apabila tidur tidak menggunakan CD? Simak berikut ini.

Manfaat Tidur Tidak Menggunakan CD Bagi Pria

Dikutip dari Healthline, berikut manfaat pria tidak mengenakan celana dalam saat tidur.

1. Mencegah Gatal di Selangkangan
Alat kelamin yang hangat dan basah adalah tempat berkembang biaknya jamur seperti tinea cruris, atau gatal di selangkangan. Ini dapat menyebabkan kemerahan, iritasi, dan gatal pada alat kelamin.

Karena itu penting menjaga ventilasi alat kelamin Anda agar tetap sejuk dan kering, terutama setelah aktivitas dalam waktu lama.

2. Mengurangi Kemungkinan Iritasi dan Cedera
Mengenakan pakaian dalam atau tidak, bisa saja terjadi gesekan pada penis atau skrotum pada pakaian yang digunakan.

Hal ini bisa menyebabkan iritasi dan bahkan cedera, yang dapat menyebabkan infeksi jika sering terjadi atau tidak ditangani.

Mengenakan jeans atau celana pendek yang longgar dan nyaman tanpa celana dalam sebenarnya bisa mengurangi lecet pada alat kelamin.

3. Dapat Mempengaruhi Produksi Sperma?
Testis menggantung di luar tubuh di skrotum karena suatu alasan. Untuk menghasilkan sperma secara efisien, testis harus berada pada suhu sekitar 94°F (34,4°C), beberapa derajat lebih dingin daripada suhu tubuh biasanya 97°F hingga 99°F (36,1°C hingga 37,2°C).

Mengenakan pakaian dalam, terutama pakaian dalam yang ketat, dapat mendorong testis ke tubuh Anda dan meningkatkan suhu skrotum. Ini membuat testis kurang ideal untuk produksi sperma, menyebabkan hipertermia testis.

Seiring waktu, ini dapat menurunkan jumlah sperma dan meningkatkan peluang tidak subur. Meskipun demikian, hal ini masih memerlukan banyak penelitian lebih lanjut.
























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "3 Manfaat Tidur Tidak Menggunakan CD Bagi Pria, Bisa Dicoba Malam Ini"