Hagia Sophia

17 April 2023

Usai Dirawat 53 Hari, David Ozora Tinggalkan Rumah Sakit

Foto: David Ozora diperbolehkan pulang dari RS Mayapada, Jaksel, Minggu (16/4/2023), (Adrial/detikcom)

Setelah 53 hari dirawat di rumah sakit, Cristalino David Ozora (17) akhirnya diperbolehkan pulang. Sebelumnya, David sempat mengalami koma akibat dianiaya oleh putra eks pejabat pajak, Mario Dandy Satriyo (20).

Spesialis saraf RS Mayapada Kuningan, Jakarta Selatan, dr Yeremia Tatang SpS mengungkapkan kondisi David sejak masuk rumah sakit hingga ia dipulangkan. dr Yeremia menyebut, David sudah mengalami koma sebelum tiba di rumah sakit.

"Dari awal David masuk itu memang kondisinya koma dan memang ada infeksi cukup berat akibat cedera yang dialami tersebut," ujar dr Yeremia kepada wartawan, Minggu (16/4/2023).

Dituturkan dr Yeremia, kondisi David belum membaik hingga seminggu sejak saat itu. Kemudian, David mengalami sedikit perubahan pada minggu selanjutnya.

Tim dokter berupaya memberikan perawatan berupa multi aspect treatment untuk David. dr Yeremia mengatakan, koordinasi tim yang baik juga berpengaruh pada perkembangan kondisi David secara signifikan.

"Kurang lebih perubahan itu mulai tampak pada minggu keempat. Saat itu motoriknya mulai membaik dan kesadarannya itu mulai membaik," jelas dr Yeremia.

"Jadi mulai bisa merespon terhadap lingkungan dan juga bisa mengikuti command (perintah)," lanjutnya.

Alasan dokter memperbolehkan David pulang yaitu kondisi motoriknya yang jauh membaik. Meski demikian, David masih memerlukan perawatan yang cukup panjang lantaran kondisinya belum sepenuhnya pulih terutama pada bagian motorik halus dan kognitif.

"Jadi kita pulangkan hari ini itu karena dari sisi motoriknya jauh lebih membaik, kognisinya juga jauh membaik walaupun tidak 100 persen. Tetapi ini jauh lebih baik dibandingkan kondisi pertama yaitu koma," kata dr Yeremia.

Selain itu, David juga sudah bisa melakukan sejumlah aktivitas seperti makan, minum, dan menggunakan handphone. dr Yeremia menambahkan, perlu perbaikan pada kognisinya agar David bisa pulih seperti sedia kala.

Perawatan yang Dijalani David

David tetap menjalani perawatan di rumah (home care) selama kurang lebih 6 bulan untuk memulihkan kondisinya. Bahkan ayah David, Jonathan Latumahina menyulap kamar anaknya menjadi Intensive Care Unit (ICU).

"Perlakuan home care ini sama seperti ICU, yaitu: tim perawat 24 jam, kunjungan dokter, okupasi terapi, terapi wicara, pemasangan bed standar perawatan RS, oksigen, concentrate dan monitor EKG," tulis Jonathan melalui akun Instagram-nya, @tidvrberjalan, Sabtu (15/4/2023).

"Karena masih masuk penanganan perawatan tingkat tinggi (HCU) maka David belum bisa dikunjungi secara bebas," lanjutnya.






























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Perjalanan Perawatan David Ozora, Keluar RS Hari Ini usai 53 Hari Dirawat"