Hagia Sophia

02 May 2023

Update COVID-19: 2 Mei 2023 Kasus COVID-19 Bertambah 1.371 dan 27 Meninggal

istimewa

Kasus Corona di Indonesia kembali meningkat dari hari sebelumnya sempat di angka 800-an kasus, kini menyentuh 1.371 kasus baru. Total kasus sembuh bertambah 1.019 orang dan angka kematian cukup tinggi yakni 27 jiwa per Selasa (2/5/2023).

Total spesimen yang diperiksa sebanyak 26.181 dan suspek 1.254. Sementara kasus aktif terus meningkat, melampaui 14 ribu kasus.

DKI Jakarta menjadi wilayah dengan penambahan kasus COVID-19 terbanyak yakni 412 kasus per hari ini. Dinas Kesehatan DKI Jakarta memprediksi puncak kasus COVID-19 di tengah meluasnya Arcturus terjadi pekan depan.

Meski begitu, Kepala Seksi Imunisasi Dinkes DKI, dr Ngabila Salama memastikan situasi COVID-19 di DKI saat ini relatif terkendali. Masyarakat diimbau untuk tetap menjaga protokol kesehatan dan meningkatkan imunitas dengan vaksinasi booster lanjutan.

"Situasi COVID-19 di Jakarta sangat terkendali walau jumlah kasus positif dan kematian meningkat, positivity rate meningkat tajam tanda banyak kasus tidak terdiagnosis di lapangan," beber dr Ngabila kepada detikcom Selasa (2/5/2023).

"BOR RS naik seminggu terakhir menjadi 16 persen, kematian 16 orang, semua 30 tahun ke atas, belum dosis 4. Bahkan 10 di antaranya belum vaksinasi sama sekali. Puncak kematian 7-14 hari dari puncak kasus. Tren masih naik, prediksi puncak minggu depan, 6 minggu dari 23 Maret, saat Arcturus pertama kali terdeteksi," jelasnya.
























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Update COVID-19 RI 2 Mei: Kasus Baru Naik Lagi 1.371 Kasus! Kematian 27 Jiwa"