Lionel Messi gak jadi debut di AS Lawan Arsenal (REUTERS/CHRISTIAN HARTMANN) |
Lionel Messi kemungkinan tidak akan tampil di laga MLS All Star vs Arsenal. Debut Messi di Amerika Serikat bakal dilakoni bareng Inter Miami.
Messi sudah memastikan Inter Miami sebagai tujuan berikut dalam kariernya di lapangan hijau. Messi tidak memperpanjang kontraknya di Paris Saint-Germain yang habis musim panas ini.
Belum diketahui berapa lama Messi akan dikontrak Inter Miami. Yang pasti Inter Miami akan memperkenalkan Messi secara resmi pada 16 Juli setelah urusan kontrak beres.
Messi saat ini tengah menjalani liburan musim panas setelah musim 2022/2023 yang begitu padat. Pertanyaanya kini adalah kapan Messi akan debut?
Jika melihat jadwal pramusim, bakal ada pertandingan MLS Star vs Arsenal 19 Juli atau tiga hari setelah presentasi Messi sebagai pemain Inter Miami.
Awalnya Messi diproyeksikan tampil di pertandingan itu mengingat sorotan publik akan lebih besar mengingat lawannya adalah Arsenal. Sayang hal itu gagal terlaksana, karena Messi tidak masuk dalam daftar pemain yang dirilis Major League Soccer (MLS).
Daftar yang baru saja dirilis berisikan 26 nama hasil pilihan fan, pemain, media, pelatih MLS All Star Wayne Rooney, Presiden Komisaris MLS Don Garber, legenda MLS Kai Kamara, dan pemain muda Montreal Mathieu Choinire.
Untuk debut Messi, media-media AS memperkirakan La Pulga akan mengenakan seragam Inter Miami pertama kalinya saat bertemu Cruz Azul pada laga Leagues Cup 21 Juli.
Leagues Cup adalah kompetisi yang mempertemukan tim-tim AS dan Meksiko di jeda musim panas.
Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Debut Messi di AS: Gak Jadi Lawan Arsenal, lalu Kapan?"