Hagia Sophia

14 June 2023

Tokoh Koh Ahong Dalam 'Si Doel' Meninggal Dunia Karena Stroke

Salman Al Farisi atau pemeran Koh Ahong di Si Doel meninggal dunia akibat stroke. (Foto: instagram Rano Karno)

Pemain sinetron 'Si Doel Anak Sekolahan' Salman Al Farisi atau yang akrab disapa Koh Ahong (68), tutup usia di RS Mayapada, Jakarta Selatan pada Selasa (13/6/2023). Istri Ahong, Santi, mengungkap sang suami meninggal dunia akibat stroke.

"Sakit strokenya 2 bulan, kemudian dirawat di rumah sakitnya 2 minggu terakhir," ungkap Santi, dikutip dari detikHot, Selasa (13/6/2023).

Lebih lanjut, Ahong sempat jatuh koma hingga dirawat di ruang ICU sejak akhir Maret. Selain itu, Ahong juga diketahui tiga kali masuk rumah sakit akibat mengidap penyakit lainnya seperti serangan jantung dan paru-paru terendam cairan (efusi pleura).

Dikutip dari Cleveland Clinic, stroke adalah kondisi yang mengancam jiwa yang terjadi ketika bagian otak tidak memiliki aliran darah yang cukup. Ini paling sering terjadi karena arteri yang tersumbat atau perdarahan di otak. Tanpa suplai darah yang stabil, sel-sel otak di area tersebut mulai mati akibat kekurangan oksigen.

Kondisi ini dapat terjadi secara tiba-tiba dan harus ditangani segera lantaran bisa membahayakan. Sebab, stroke dapat menyebabkan kerusakan otak yang berkepanjangan, kecacatan jangka panjang, atau bahkan kematian.

Adapun gejala utama stroke, meliputi:
  • Face (wajah): wajah mungkin jatuh di satu sisi, orang tersebut mungkin tidak dapat tersenyum, atau mulut atau matanya mungkin terkulai.
  • Arms (lengan): orang yang diduga terkena stroke mungkin tidak dapat mengangkat kedua lengan dan menahannya. Hal ini karena stroke sudah menyebabkan kelemahan atau mati rasa pada salah satu lengan.
  • Speech (cara bicara): ucapan terdengar tidak jelas atau kacau, atau orang tersebut mungkin tidak dapat berbicara sama sekali meskipun tampak terjaga. Selain itu, mungkin juga kesulitan memahami apa yang Anda katakan.
Selain itu, ada tanda-tanda stroke lain pada pria maupun wanita yang mungkin dialami, di antaranya:
  • Kelemahan atau kelumpuhan satu sisi badan.
  • Afasia (kesulitan atau kehilangan kemampuan berbicara).
  • Bicara cadel atau kacau (dysarthria).
  • Kehilangan kontrol otot di satu sisi wajah.
  • Tiba-tiba kehilangan, sebagian atau total, dari satu atau lebih indera (penglihatan, pendengaran, penciuman, rasa dan sentuhan).
  • Penglihatan kabur atau ganda (diplopia).
  • Kehilangan koordinasi atau kecanggungan (ataksia).
  • Pusing atau vertigo.
  • Mual dan muntah.
  • Leher kaku.
  • Ketidakstabilan emosi dan perubahan mood.
  • Kebingungan atau agitasi.
  • Kejang.
  • Kehilangan ingatan (amnesia).
  • Sakit kepala (biasanya tiba-tiba dan parah).
  • Pingsan.
  • Koma.
























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Pemeran Koh Ahong di Si Doel Meninggal Dunia karena Stroke, Sempat Koma"