Hagia Sophia

01 July 2023

Kisah Awal Mula Kakek Ini Tidak Bisa Tidur Sejak 60 Tahun Lalu

Ilustrasi lansia. (Foto: Getty Images/iStockphoto/Barcin)

Beberapa waktu lalu seorang kakek di Vietnam membuat geger karena mengaku tidak pernah tidur selama 60 tahun. Kakek berusia 80 tahun bernama Thai Ngoc itu mengatakan bahwa dirinya terakhir kali tidur pada tahun 1962.

Pihak keluarga dan sahabat juga mengatakan bahwa mereka tidak pernah melihat Ngoc tertidur. Banyak tenaga medis yang diklaim telah menguji kondisinya. Namun tidak ada satupun yang bisa membuktikan Ngoc pernah tidur sama sekali.

Ngoc menceritakan bahwa kejadian ini berawal semenjak demam yang dialaminya saat masih kecil. Kejadian itu membuatnya tidak pernah tidur sampai sekarang.

Ngoc memang nampak mengalami permasalahan insomnia yang permanen. Namun, hingga saat ini kakek tersebut tidak memiliki masalah kesehatan apapun yang disebabkan oleh tidurnya yang kurang.

Seorang Youtuber bernama Drew Binsky yang penasaran dengan kisahnya pun mencoba mendatangi Ngoc yang tinggal di sebuah desa kecil di Vietnam.

"Pertama kali saya mendengar Pak Thai itu sudah bertahun-tahun lalu dan saya tidak pernah tahu bisa bertemu dengannya karena lokasi ia tinggal tak pernah diungkapkan," ucap Binsky dikutip dari Times Now, Jumat (30/6/2023).

Binsky berpendapat bahwa kejadian yang dialami oleh Ngoc bisa saja berasal dari masalah psikologis. Hal ini bisa berkaitan dengan post-traumatic stress disorder (PTSD) yang didapatkannya dari perang Vietnam. Perang tersebut terjadi antara tahun 1955 sampai 1975.

"Sebagian orang berpikir ini mungkin terjadi karena PTSD dari perang. Sebagian juga percaya bahwa ini adalah kondisi medis yang sangat langka," jelas Binsky.

Vlogger asal Arizona, Amerika Serikat tersebut menghabiskan banyak waktu bersama Ngoc. Ia berusaha melihat secara langsung apakah kakek Ngoc memang tidak pernah tidur.

Pihak keluarga mengatakan bahwa sebenarnya Ngoc selalu berusaha untuk mencoba tidur. Namun usaha yang dilakukannya masih selalu gagal.

"Dia selalu mencoba karena ia ingin tidur. Seperti orang normal, mencoba menutup mata, namun tidak bisa. Dia masih berpikir di kepalanya," pungkas salah satu kerabat.
























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Awal Mula Kakek di Vietnam Ngaku Tak Pernah Tidur Selama 60 Tahun"