Hagia Sophia

27 November 2023

Tips untuk Atasi Bila Telinga Sebelah Kiri Berdenging

Foto: Getty Images/Prostock-Studio

Pernah merasa telinga berdenging sebelah kiri atau kanan terus menerus? Suara bising yang berdengung yang kita dengar biasanya tidak didengar orang lain, dan itu bukan disebabkan oleh suara eksternal.

Namun, hal tersebut termasuk masalah umum dan sering terjadi. Secara medis, telinga berdenging disebut tinnitus.

Seringkali telinga berdenging sebelah kiri terjadi saat malam hari, atau ketika kita hendak pergi tidur di malam hari karena lingkungan sekitar.

Penyebab Telinga Berdenging Sebelah Kiri

Sejatinya, tidak diketahui secara pasti apa yang menyebabkan seseorang "mendengar" suara tanpa sumber kebisingan dari luar. Kondisi ini bisa menjadi gejala dari hampir semua masalah telinga.

Dilansir laman Penn Medicine, berikut merupakan penyebab telinga berdenging sebelah kiri terus menerus:
  • Adanya masalah atau infeksi telinga
  • Terdapat benda asing atau kotoran di telinga
  • Gangguan pendengaran
  • Penyakit Meniere (kelainan telinga bagian dalam yang melibatkan gangguan pendengaran dan pusing)
  • Masalah pada saluran eustachius (saluran yang menghubungkan telinga tengah dan tenggorokan).
Selain itu, ada juga beberapa faktor lain yang menyebabkan tinitus:
  • Antibiotik, aspirin, atau obat lain juga bisa menjadi faktor penyebab suara bising di telinga. Dalam hal ini, penggunaan alkohol, kafein, atau merokok bisa memperburuk tinitus bagi orang tersebut sudah mengidapnya.
  • Di sisi lain, tinnitus menjadi tanda tekanan darah tinggi, alergi, atau anemia.
  • Tinnitus juga dilibatkan dalam tanda masalah serius seperti tumor atau aneurisma. Namun, itu adalah kasus yang jarang terjadi.
  • Kelainan sendi temporomandibular (TMJ), diabetes, masalah tiroid, obesitas, dan cedera kepala, dianggap sebagai faktor risiko lain tinitus juga.
Umumnya, tinnitus bisa terjadi pada orang dewasa berusia 65 tahun ke atas hingga anak-anak (terutama mereka yang mengalami gangguan pendengaran parah).

Cara Mengatasi Telinga Berdengung Sebelah Kiri

Berikut merupakan perawatan yang bisa dilakukan dalam mengatasi masalah telinga berdengung:

1. Bersihkan Kotoran Telinga
Dengan cara ini, kita akan menghilangkan penyumbatan kotoran telinga yang bisa mengurangi gejala tinnitus.

2. Mengobati Kondisi Pembuluh Darah
Mengatasi telinga berdengung perlu untuk mengetahui kondisi yang mendasari pembuluh darah (salah satu penyebab). Hal ini mungkin memerlukan pengobatan, pembedahan, hingga perawatan lain untuk mengatasi masalah ini.

3. Menggunakan Alat Bantu Dengar
Apabila keadaan telinga tinnitus disebabkan oleh gangguan pendengaran akibat kebisingan atau berkaitan dengan usia, penggunaan alat bantu dengar akan membantu meringankan gejalanya,

4. Mengganti Obat yang Dikonsumsi
Jika obat yang diminum tampaknya menjadi penyebab tinnitus, dokter mungkin akan menyarankan untuk menghentikan atau mengurangi obat tersebut. Artinya, kamu bisa beralih ke obat lain yang lebih aman.

Kapan Harus ke Dokter?

Bagi beberapa orang, kondisi ini mungkin tidak terlalu terganggu. Karena seringnya suara berdenging di telinga itu bisa sembuh dengan sendirinya.

Namun, ada juga yang mengganggu kehidupan sehari-hari mereka. Jika kamu tengah menderita tinnitus yang mengganggu, segeralah temui dokter.

Dilansir laman Mayo Clinic, segara temui dokter jika penderita tinnitus mengalami:
  • Setelah infeksi saluran pernapasan atas, seperti pilek, dan telinga berdenging sebelah kiri tidak kunjung membaik dalam waktu seminggu.
  • Mengalami gangguan pendengaran atau pusing.
  • Mengalami kecemasan atau hingga depresi akibat tinnitus.
Itu tadi penjelasan seputar kondisi saat telinga berdenging sebelah kiri yang disebabkan oleh kondisi yang mendasarinya, seperti gangguan pendengaran yang berkaitan dengan cedera telinga, masalah pada peredaran darah, hingga faktor usia.



























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Telinga Berdenging Sebelah Kiri? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya"